Termasuk Turki dan Indonesia, Ini 6 Negara Paling Rawan Gempa

Ibnu Sina Ali Hakim, telisik indonesia
Selasa, 07 Februari 2023
0 dilihat
Termasuk Turki dan Indonesia, Ini 6 Negara Paling Rawan Gempa
Selain Indonesia dan Turki, ada sejumlah negara paling rawan gempa. Bencana alam ini dapat menyebabkan kerusakan secara massal dan menimbulkan kerugian yang besar. Foto: Reuters

" Selain Indonesia dan Turki, ada sejumlah negara paling rawan gempa. Bencana alam ini dapat menyebabkan kerusakan secara massal dan menimbulkan kerugian yang besar "

KENDARI, TELISIK.ID - Selain Indonesia dan Turki, ada sejumlah negara paling rawan gempa. Bencana alam ini dapat menyebabkan kerusakan secara massal dan menimbulkan kerugian yang besar.

Melansir laman World Atlas, faktor yang mempengaruhi terjadinya gempa bumi antara lain pergerakan lempeng tektonik, pergerakan magma di gunung berapi, perubahan suhu atau tekanan air, hingga angin kencang.

Dari seluruh negara yang ada, terdapat beberapa negara yang dianggap paling rawan gempa bumi di dunia. Hal ini dipengaruhi oleh beberapa faktor, yakni letak geografis yang berada di atas cincin api dan lempeng bumi yang rawan.

Baca Juga: Ini Kronologis Lengkap Mahasiswa UI Tewas Ditabrak dan Ditetapkan Tersangka

Berikut Telisik.id, merangkum 5 negara yang paling rawan gempa dilansir dari berbagai sumber:

1. Jepang

Melansir Fortuneidn.com, negara paling rawan gempa bumi adalah Jepang. Negara ini juga dilewati Cincin Api Pasifik dan rawan akan gempa bumi dan aktivitas tektonik.

Untuk menghindari hal tersebut, pemerintah kemudian mengembangkan sebuah teknologi yang bisa mendeteksi guncangan gempa sekecil apapun. Selain itu, negara sakura ini juga memiliki sistem nasional yang akan memberitahukan kepada penduduknya bila bencana tersebut terjadi.

2. Indonesia

Tidak dapat dipungkiri, negara Indonesia adalah negara yang dilalui Cincin Api Pasifik. Selain itu, negara ini juga pernah mengalami guncangan hebat, yaitu lebih besar dari 6,0 magnitudo.

Pada tahun 2018, sebanyak sembilan gempa bumi dengan kekuatan lebih dari 6,0 magnitudo mengguncang Indonesia dan mengakibatkan adanya ratusan hingga ribuan korban. Adapun Pulau Jawa dan Sumatera merupakan daerah yang rawan dengan gempa tektonik.

3. Cina

Cina memiliki sejarah panjang gempa bumi dahsyat yang telah merenggut ribuan nyawa. Pada tahun 2008, gempa berkekuatan 7,9 melanda Provinsi Sichuan.

Peristiwa itu menyebabkan lebih dari 87.000 orang tewas atau hilang dan menjadikan bencana tersebut sebagai gempa paling mematikan ke-18 sepanjang masa.

Wilayah Cina termasuk rawan gempa karena adanya lempeng tektonik aktif yang terus-menerus bergeser dan menindih satu sama lain. Cina juga memiliki banyak daerah pegunungan yang rentan terhadap tanah longsor dan gangguan geologis lainnya, yang dapat memicu gempa bumi.

4. Filipina

Melansir detik.com, sama halnya dengan Jepang dan Indonesia, wilayah Filipina menjadi rawan gempa karena dilalui oleh Cincin Api Pasifik.

Karena bencana alam yang sering dan parah, banyak orang yang tinggal di Filipina mengambil langkah-langkah untuk memastikan keselamatan mereka dengan membangun struktur yang kuat.

Baca Juga: Waspadai Modus Pencurian Data Lewat File Undangan

5. Iran

Iran pernah mengalami gempa bumi dahsyat yang menewaskan ribuan orang pada tahun 1990 di provinsi Gilan.

Hal ini karena lokasinya di sepanjang beberapa batas lempeng dan garis patahan, sehingga mudah mengalami frekuensi aktivitas seismik yang tinggi, menghasilkan medan yang kasar dan bangunan yang tidak stabil.

6. Turki

Turki sering dilanda gempa atau aktivitas seismik karena lokasinya yang dekat dengan beberapa jalur patahan utama. Wilayah Turki juga terjepit di antara Lempeng Eurasia dan Lempeng Afrika dan Arab. (C)

Penulis: Ibnu Sina Ali Hakim

Editor: Kardin 

 

* BACA BERITA TERKINI LAINNYA DI GOOGLE NEWS 

Baca Juga