Timnas Indonesia Hajar Bahrain 1-0, Tempel Arab Saudi di Klasemen Grup C

Merdiyanto , telisik indonesia
Rabu, 26 Maret 2025
0 dilihat
Timnas Indonesia Hajar Bahrain 1-0, Tempel Arab Saudi di Klasemen Grup C
Striker Timnas Indonesia, Ole Romeny (kiri), pencetak gol tunggal kemenangan ke gawang Timnas Bahrain di SUBGK, Jakarta, Selasa (25/3/2025) malam. Foto: Repro Antara

" Timnas Indonesia berhasil meraih tiga poin setelah menang tipis 1-0 atas Bahrain dalam lanjutan Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia di Stadion Gelora Bung Karno (SUBGK) Jakarta, Rabu (25/3/2025) malam "

JAKARTA, TELISIK.ID - Timnas Indonesia berhasil meraih tiga poin setelah menang tipis 1-0 atas Bahrain dalam lanjutan Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia di Stadion Gelora Bung Karno (SUBGK) Jakarta, Rabu (25/3/2025) malam.

Gol semata wayang Timnas Indonesia dicetak oleh Ole Romeny pada menit ke-24. Hasil ini tidak mengubah posisi Timnas Indonesia di peringkat keempat klasemen sementara Grup C.

Melansir dari suara com, jaringan telisik.id, pertandingan lain di Grup C yang berlangsung pada hari yang sama, tuan rumah Cina digasak 0-2 oleh Australia dan tuan rumah Jepang ditahan imbang Arab Saudi 0-0.  

Timnas Indonesia masih menyisakan satu pertandingan di kandang yang juga akan dimainkan di SUBGK, Jakarta, melawan Cina pada 5 Juni 2025.

Jalannya pertandingan

Timnas Indonesia mendominasi serangan sejak kick-off babak pertama. Serangan utama datang dari sisi kanan melalui Kevin Diks.

Baca Juga: Kualifikasi Piala Dunia 2026: Prediksi Susunan Pemain Timnas Indonesia Vs Bahrain

Pada menit ke-14, tendangan bebas Thom Haye dari sudut sempit mengarah tepat ke gawang, memaksa kiper Bahrain, Ebrahim Lutfalla, berjibaku menyelamatkan gawangnya.

Selama 20 menit awal pertandingan, Timnas Indonesia terus menggempur pertahanan Bahrain. Namun, upaya tersebut belum membuahkan gol.

Timnas Indonesia berhasil memecah kebuntuan lewat Ole Romeny pada menit ke-24. Berawal dari umpan jarak jauh Thom Haye kepada Marselino Ferdinan. Kemudian Marselino umpan terobosan kepada Romeny. Timnas Indonesia unggul 1-0.

Timnas Indonesia terus menggempur pertahanan Bahrain setelah mencetak gol pertama, membuat lawan fokus bertahan agar tidak kebobolan lebih banyak gol.

Di masa injury time babak pertama, Bahrain sempat melancarkan serangan, namun gagal menciptakan ancaman berarti ke gawang Maarten Paes karena kokohnya pertahanan Indonesia.

Peluit panjang babak pertama dibunyikan, Timnas Indonesia sementara unggul 1-0.

Hanya sesaat setelah kick off babak kedua, Indonesia memiliki peluang emas untuk menambah keunggulan. Tapi, umpan silang matang dari Kevin Diks gagal dimanfaatkan dengan baik oleh Marselino, dan bola melenceng ke sisi kiri gawang Bahrain.

Pada menit ke-62, Ahmed Mubarak melepaskan tembakan spekulasi dari luar kotak penalti, namun masih melambung di atas mistar gawang.

Pada menit ke-63, Ole Romeny mendapatkan peluang pertama di babak kedua. Ia melepaskan tembakan voli keras, namun bola masih tepat mengarah ke pelukan kiper Bahrain, Ebrahim Lutfalla.

Marselino Ferdinan menyia-nyiakan peluang emas yang seharusnya berbuah gol. Umpan matang dari Ragnar Oratmangoen gagal dimaksimalkan, eksekusi jarak dekatnya melenceng dari gawang.

Ragnar Oratmangoen, Kevin Diks, dan Marselino Ferdinan ditarik keluar dan digantikan Eliano Reijnders, Ricky Kambuaya, dan Sandy Walsh pada menit ke-73.

Eliano Reijnders gagal memanfaatkan peluang emas di menit ke-79 usai menerima umpan matang dari Ricky Kambuaya, dengan eksekusinya melambung di atas gawang Bahrain.

Baca Juga: Link Live Streaming Laga Krusial Indonesia Vs Bahrain, Klik Disini

Hingga akhir pertandingan skor akhir tetap 1-0 untuk kemenangan Timnas Indonesia. Hasil ini menempatkan Indonesia di posisi keempat klasemen Grup C dengan poin 9, selisih satu poin dari Arab Saudi di peringkat ketiga dengan poin 10.

Jepang yang sudah memastikan diri lolos ke Piala Dunia 2026, masih kokoh di puncak klasemen. Samurai Biru, julukan Timnas Jepang, mengoleksi 20 poin. Sementara Australia di peringkat kedua mengumpulkan 13 poin.

Posisi kelima dan enam masing-masing diduduki Bahrain dan Cina yang sama-sama mengkoleksi 6 poin.

Susunan pemain

Timnas Indonesia (3-5-2): Maarten Paes; Kevin Diks, Jay Idzes, Rizky Ridho, Justin Hubner, Calvin Verdonk; Thom Haye, Joey Pelupessy, Marselino Ferdinan; Ragnar Oratmangoen, Ole Romeny.

Bahrain: Lutfalla, Abduljabbar, Al Aswad, Al Hayam, Al Humaidan, Al Khalasi, Baqer, Bughammar, Dhiya, Madan, Marhoon. (C)

Penulis: Merdiyanto

Editor: Mustaqim

 

* BACA BERITA TERKINI LAINNYA DI GOOGLE NEWS 

TAG:
Baca Juga