Tips Sukses Ketua PKK Kendari, dari Jual Permen dan Kacang Goreng, Kini Miliki Usaha Butik dan Kuliner

Andi Irna Fitriani, telisik indonesia
Selasa, 21 September 2021
0 dilihat
Tips Sukses Ketua PKK Kendari, dari Jual Permen dan Kacang Goreng, Kini Miliki Usaha Butik dan Kuliner
Pelatihan Usaha Mikro, tingkatkan kapasitas pengurus PKK dalam berwirausaha di masa pandemi COVID-19. Foto: Andi Irna Fitriani/Telisik

" Pelaku usaha harus pandai membaca potensi yang ada di sekitar, membidik peluang yang ada, mengamati kebutuhan masyarakat, serta mencoba bisnis yang sedang trend "

KENDARI, TELISIK.ID - Ketua Tim Penggerak PKK Kota Kendari, Sri Lestari Sulkarnain, S.Pd., M.Si, membagi tips sukses dalam berwirausaha.

Hal tersebut disampaikannya saat menghadiri pelatihan peningkatan usaha mikro, kapasitas pengurus dalam berwirausaha di masa pandemi COVID-19, Selasa (21/9/2021).

Menurut Sri Lestari Sulkarnain, pelaku usaha harus pandai membaca potensi yang ada di sekitar, membidik peluang yang ada, mengamati kebutuhan masyarakat, serta mencoba bisnis yang sedang trend.

"Memulai sebuah bisnis tidak hanya berbicara tentang modal dan keahlian saja. Kita harus jeli melihat peluang karena kebanyakan orang yang berhasil dalam bidang usaha adalah mereka yang jeli," kata Sri Lestari.

Dia mengaku sudah melakukan usaha dari yang paling kecil hingga saat ini memiliki usaha butik dan kuliner.

"Saya waktu sekolah pernah jual permen warna warni dengan berbagai rasa, pernah jual kacang goreng waktu kuliah, intinya kita harus pandai membidik peluang yang ada. Jika sudah mendapatkan ide usaha, segera jalankan, jangan ditunda-tunda," ungkap Sri Lestari.

Baca Juga: Dituding Arogan, Massa Minta Oknum Kepala Sekolah Dicopot

Baca Juga: Sempat Digantikan Tony Herbiansyah, Ali Mazi Kembali Pimpin NasDem Sultra

Di tempat yang sama, Asisten II Perekonomian dan Pembangunan Kota Kendari, Susanti, S.Sos, berharap dengan adanya pelatihan ekonomi mikro, Ibu-ibu tim penggerak PKK yang ada di kelurahan dapat berinovasi untuk membuka berbagai macam usaha.

"Kita harus berinovasi, jangan cuma monoton menjadi ibu rumah tangga, jadi dengan kegiatan ini mereka akan diberikan pelatihan-pelatihan, bagaimana untuk meningkatkan kesejahteraan mereka," pungkas Susanti.

Sementara itu, pengurus PKK Kampung Salo, Rina Wati yang saat ini memiliki usaha menjahit dan memproduksi abon ikan, berharap dengan adanya pelatihan tersebut bisa lebih meningkatkan usahanya.

"Dengan adanya pelatihan ini banyak sekali masukan yang bisa saya pribadi dapatkan. Misalnya, bagaimana cara untuk lebih mengembangkan usaha kita, bagaimana perencanaan serta banyak motivasi-motivasi yang kita dapatkan," ucap Rina Wati.

Pelatihan ini diikuti 110 orang pengurus PKK kelurahan se-Kota Kendari. (A)

Reporter: Andi Irna Fitriani

Editor: Haerani Hambali

Baca Juga