Tujuh PNS di Buteng Positif COVID-19

Mutarfin, telisik indonesia
Selasa, 25 Agustus 2020
0 dilihat
Tujuh PNS di Buteng Positif COVID-19
Tujuh PNS di Buteng terkonfirmasi positif COVID-19. Foto: Repro detik.com

" Alhamdulilah sampai saat ini belum ada keluhan dari pasien. "

BUTON TENGAH, TELISIK.ID - Tujuh Pegawai Negri Sipil (PNS) di Buton tengah dinyatakan positif COVID-19.

Kepala Dinas Kesehatan Buteng, Kasma menerangkan, tujuh PNS itu diketahui terpapar COVID-19 setelah ada imbauan dari Pemda Buteng wajib rapid test bagi PNS awal Agustus lalu.

"Iya ada tujuh PNS yang terpapar dan ini kasus baru," ungkap Kasma, Selasa (25/08/2020).

Ia menambahkan, saat ini sudah tidak bisa lagi dipetakan mana yang dari perjalanan dinas dan mana yang dari trasnmisi lokal.

Baca juga: Lawan COVID-19, KPM di Muna Dilatih Gunakan Aplikasi eHDW

Olehnya itu, Kasma mengharapkan masyarakat Buteng tetap mematuhi protokol kesehatan di tengah pandemi ini demi terwujudnya keselamatan bersama.

Kata dia, ketujuh PNS yang positif ini adalah pasien tanpa gejala atau OTG. Penanganan yang disarankan adalah karantina mandiri selama 14 hari.

"Alhamdulilah sampai saat ini belum ada keluhan dari pasien," ujarnya

Untuk peta persebaran tujuh PNS yang positif COVID-19  terdiri dari Kecamatan Mawasangka, Kecamatan Lakudo, Kecamatan Gu. Saat ini pasien terpapar COVID-19 di Buteng sebanyak 54 orang. Pasien sembuh sebanyak 43 orang serta yang masih menjalani isolasi sebanyak 11 orang.

Reporter: Mutarfin

Editor: Haerani Hambali

Artikel Terkait
Baca Juga