UHO Genjot Fakultas Kedokteran Wujudkan Profesi Ners

Andi Irna Fitriani, telisik indonesia
Senin, 01 November 2021
0 dilihat
UHO Genjot Fakultas Kedokteran Wujudkan Profesi Ners

" pihaknya akan terus berusaha bekerja untuk kemaslahatan masyarakat Sulawesi Tenggara (Sultra). "

KENDARI, TELISIK.ID - Universitas Halu Oleo (UHO) jalin kerjasama dengan Rumah Sakit (RS) Ismoyo, RS Jiwa, Camat Abeli, Camat Nambo, dan Puskesmas Konda, Senin (1/11/21).

Saat melakukan penandatanganan perjanjian kerjasama tersebut, Rektor UHO, Muhammad Zamrun Firihu ditemani dengan Dekan Fakultas Kedokteran (FK) UHO, Dr. dr. Juminten Saimin.

Orang nomor satu di UHO itu mengatakan, sejatinya perguruan tinggi tidak bisa berdiri sendiri tanpa partner yang baik.

"Kerjasama sangat dibutuhkan, apalagi yang berkaitan dengan kesehatan harus dilakukan dengan baik karena berkaitan dengan kelangsungan hidup manusia," kata Zamrun.

Lebih lanjut, kata dia, pihaknya akan terus berusaha bekerja untuk kemaslahatan masyarakat Sulawesi Tenggara (Sultra).

"Insyaallah dengan kolaborasi yang seperti ini bisa betul-betul menghasilkan ners seperti yang kita butuhkan," pungkasnya.

Baca Juga: Jurusan Bahasa dan Sastra FIB UHO Ciptakan SDM Unggul Melalui Rekonstruksi Kurikulum

Baca Juga: UHO Gelar Wisuda 8 November 2021, Tetap Online Kecuali Lulusan Terbaik Fakultas

Di tempat yang sama, Dr. dr. Juminten Saimin mengatakan, MoU tersebut adalah persiapan untuk membuka wahana pembelajaran untuk profesi ners, karena mulai semester genap tahun ajaran 2021/2022, UHO mulai menerima mahasiswa baru untuk profesi ners.

"Untuk kampus merdeka, merdeka belajar jadi kami terutama yang profesi yah membuka wahana seluas-luasnya untuk bisa memenuhi kompetensi lulusan," ujarnya.

"Jadi tidak hanya ners saja, profesi dokter juga sepeti itu dan kita berusaha memberdayakan wahana yang bisa kita gunakan," sambungnya.

Sementara itu, Direktur RS Jiwa Kendari, dr Abdul Razak mengaku, akan terus berusaha mencoba untuk menciptakan tenaga kesehatan profesional.

"Harapan saya nantinya, praktek yang dilakukan bisa memperkuat skenario yang telah dibuat. Ini merupakan upaya yang sangat mulia dan awal yang sangat baik. MoU hari ini merupakan sebuah amanah dan kami siap berkolaborasi secara aktif," kata Abdul Razak. (A)

Reporter: Andi Irna Fitriani

Editor: Fitrah Nugraha

Artikel Terkait
Baca Juga