Warga Buton Tengah Serbu Pasar Murah
Mutarfin, telisik indonesia
Sabtu, 01 April 2023
0 dilihat
Pj Bupati Buton Tengah, Muh Yusup saat membuka secara resmi pasar murah di Kabupaten Buton Tengah. Foto: Ist.
" Warga Buton Tangah serbu pasar murah yang digelar oleh pemerintah daerah melalaui Disperindag, sebagai salah satu upaya menekan inflasi daerah "
BUTON TENGAH, TELISIK.ID - Warga Kabupaten Buton Tangah serbu pasar murah yang digelar oleh pemerintah daerah melalaui Disperindag, sebagai salah satu upaya menekan inflasi daerah.
Pj Bupati Buton Tengah, Muh Yusup menyatakan, pasar murah ini digelar dalam rangka menekan laju inflasi di daerah dan mengantisipasi lonjakan harga sembako, khususnya selama Ramadan dan menjelang Lebaran Idul Fitri.
"Diharapkan kegiatan pasar murah ini dapat meringankan beban masyarakat utamanya dalam memenuhi kebutuhan sehari-hari, di tengah lonjakan harga sembako apalagi harga yang ditawarkan sangat terjangkau," ungkapnya, Sabtu (1/4/2023).
Selain itu, masyarakat pembeli sembako di pasar murah yang digelar di Kecamatan Mawasangka Tengah, Asmi, menyatakan kegembiraannya dengan adanya pasar murah yang digelar oleh pemerintah Buton Tengah.
Baca Juga: Operasi Pasar Murah Muna Barat Siapkan Tiga Komoditi Prioritas
Baca Juga: Warga Kota Kendari Serbu Pasar Murah di Dua Titik Ini
"Adanya pasar murah merupakan harapan yang sesuai dengan apa yang selama ini masyarakat impikan, apalagi di tengah harga sembako yang naik takala Ramadan," ungkapnya.
Untuk diketahui, kegiatan pasar murah ini merupakan yang kelima kalinya digelar di lokasi yang berbeda, dimana sebelumnya digelar di Kelurahan Tolandona Kecamatan Sangia Wambulu, Kelurahan Gu Timur Kecamatan Lakudo, Kelurahan Bombonawulu Kecamatan Gu dan Kelurahan Mawasangka Kecamatan Mawasangka.
Adapun harga sembako yang disediakan di antaranya, beras 25 kg dengan harga Rp 185.000/karung beras 10 kg dengan harga Rp 75.000/karung, gula 1.200 kg dan minyak goreng merek Minyakita Rp 1.200 liter dengan harga paket gula 1 kg dan minyak 1 liter Rp 20.000. (B-Adv)
Penulis: Mutarfin
Editor: Haerani Hambali
* BACA BERITA TERKINI LAINNYA DI GOOGLE NEWS