YBM PLN dan WIZ Beri Pakaian Baru dan Perlengkapan Ibadah Belasan Anak Yatim
Ali Iskandar Majid, telisik indonesia
Jumat, 28 Februari 2025
0 dilihat
Tim Wadah Inspirasi Zakat (WIZ) Sulawesi Tenggara membagikan bingkisan baju muslim kepada anak-anak pesisir Abeli. Foto: Wiz Sulawesi Tenggara.
" Wahdah Inspirasi Zakat (WIZ) Sulawesi Tenggara berkolaborasi dengan Yayasan Baitul Maal (YBM) PLN UPT Kendari berbagi kebahagiaan dengan 15 anak yatim di Kelurahan Lapulu, Kecamatan Abeli, Kota Kendari "

KENDARI, TELISIK.ID – Wahdah Inspirasi Zakat (WIZ) Sulawesi Tenggara berkolaborasi dengan Yayasan Baitul Maal (YBM) PLN UPT Kendari berbagi kebahagiaan dengan 15 anak yatim di Kelurahan Lapulu, Kecamatan Abeli, Kota Kendari.
YBM PLN dan WIZ memberikan pakaian muslim baru dan perlengkapan ibadah sebagai bentuk kepedulian kepada anak-anak yatim.
Kegiatan ini dimulai sehari sebelum penyerahan hadiah, dengan tim WIZ mengajak anak-anak yatim berbelanja pakaian sesuai ukuran dan pilihan mereka.
Keesokan harinya, pakaian-pakaian kemudian diserahkan langsung oleh Ketua YBM PLN dan Manajer WIZ Sulawesi Tenggara.
Baca Juga: Bu Guru Salsa Ngaku Dijanjikan Mobil Rekam Belasan Joget Telanjang, Dinyatakan Lulus Seleksi PPPK
Salah satu anak yatim penerima bantuan, Adik Wulan, yang masih duduk di bangku kelas 3 sekolah dasar, mengungkapkan kegembiraannya atas kepedulian yang diterimanya dari YBM PLN dan WIZ.
“Terima kasih om dan donator, saya senang sekali punya pakaian baru untuk pergi ke masjid,” ucapnya, Jumat (28/2/2025).
Ketua YBM PLN Sulawesi Tenggara, Muhammad Rai Fadhillah, menjelaskan bahwa program ini merupakan langkah penting dalam membantu mereka yang benar-benar membutuhkan, khususnya di kawasan pesisir pantai.
Program ini juga bertujuan untuk memenuhi kebutuhan dasar dan meningkatkan kesejahteraan kelompok yang kurang beruntung.
“Kami tentunya berharap bantuan yang diberikan benar-benar bermanfaat bagi penerima,” harapnya.
Baca Juga: Harga Ayam Kampung di Wakatobi Melonjak Jelang Ramadan
Sementara itu, Manajer WIZ Sulawesi Tenggara, Hendrawan, juga berharap program ini memberikan kebahagiaan bagi anak yatim dalam menyambut Ramadan.
“Program bingkisan yatim menjelang Ramadan ini diharapkan dapat menjadi momen bahagia bagi para anak yatim menyambut Ramadan 2025,” imbuhnya.
Dalam program ini, YBM PLN dan WIZ berkolaborasi mengajak anak yatim untuk berbelanja pakaian baru dan perlengkapan ibadah lainnya, yang nantinya akan mereka pakai selama bulan Ramadan.
Keceriaan tampak di wajah anak-anak saat menerima hadiah secara langsung, menandakan keberhasilan program ini dalam mengembalikan senyuman mereka. (D-Adv)
Penulis: Ali Iskandar Majid
Editor: Mustaqim
* BACA BERITA TERKINI LAINNYA DI GOOGLE NEWS