Makam Raja Muna yang Dibongkar OTK Diperbaiki

Sunaryo

Reporter Muna

Sabtu, 01 Mei 2021  /  10:44 am

Makam Raja Muna telah diperbaiki. Foto: Sunaryo/Telisik

MUNA, TELISIK.ID - Pemerintah Kecamatan Loghia, Kabupaten Muna tidak tinggal diam melihat kondisi makam Raja Muna ke-II Sugi Patola (sebelumnya diberitakan Raja Muna ke-IV Sugi Patani) yang dibongkar orang tak dikenal, pekan lalu.  

Camat Loghia, Hajar Sosi bersama Pemerintah Desa Liangkabori dan masyarakat langsung melakukan perbaikan terhadap makam tersebut.

"Kita sudah perbaiki, dengan mengembalikan tumpukan batu-batu," kata Hajar Sosi, Sabtu (1/5/2021).

Saat melakukan perbaikan di makam leluhur masyarakat Muna itu, ditemukan benda pusaka berupa sisa koin-koin kuno di dalam lokasi makam. Besar kemungkinan, koin-koin itu yang dicuri.  

"Banyak koin di dalam makam. Bisa jadi, sebagian koin itu yang diambil," ujarnya.

Baca juga: Makam Raja Muna IV Dibongkar OTK

Baca juga: Pemkab Buton Tetapkan Besaran Zakat Fitrah, Infak dan Sedekah

Untuk pengawasan di lokasi makam dan situs sejarah Gua Liangkabori, saat ini telah diperketat. Bahkan, Kapolres Muna, AKBP Debby Asri Nugroho telah memerintahkan Kapolsek Katobu, IPTU LM Arwan bersama jajarannya untuk terlibat langsung dalam pengawasan terhadap situs-situs sejarah yang ada di Desa Liangkabori.  

"Pak Kapolsek juga akan membantu kami untuk mengungkap pelaku yang melakukan pembongkaran makam," terangnya.

Sementara itu, Kapolsek Katobu, IPTU Arwan membenarkan telah menerima aduan atas dibongkarnya makam Raja Muna di Desa Liangkabori.

"Baru aduan, belum ada laporan resminya," kata Arwan.  

Kendati belum ada laporan polisi (LP), pihaknya tetap akan membantu pemerintah dalam mencari tahu siapa pelakunya. Pihaknya juga mulai intens melakukan patroli di lokasi tersebut.  

"Tiap hari, kita patroli," tukasnya. (A)

Reporter: Sunaryo

Editor: Haerani Hambali

TOPICS

Makam Raja Muna