Warga Kendari Ini Habiskan 10 Jam Setiap Hari Bermain Higgs Domino
Reporter
Kamis, 29 Februari 2024 / 9:40 pm
KENDARI, TELISIK.ID - Game Higgs Domino yang merupakan aplikasi judi online kini tidak asing lagi dikalangan masyarakat Indonesia, termasuk warga Kota Kendari.
Dari game online tersebut, para pengguna sudah kecanduan bermain Higgs Domino. Hal itu karena bermain game ini bisa menambah pendapatan.
Salah satu warga Kendari, Nurdin mengaku sudah kecanduan dengan bermain game Higgs Domino. Dimana permainan sederhana yang hanya bermodalkan telepon seluler dan uang puluhan ribu untuk membeli chip sudah bisa memainkan game tersebut dan bisa menghasilkan.
Nurdin sudah memainkan game ini sejak tahun 2020, yang awalnya ia hanya sebatas ikut-ikutan dengan temannya dan hanya sebatas hiburan.
Baca Juga: Pembayaran Acara Perpisahan SMPN 12 Kendari Tuai Polemik
Namun, kata dia, setelah beberapa kali main dan mendapatkan penghasilan, ia kini merasa kecanduan bermain game tersebut.
Nurdin juga mengaku jika dirinya bisa menghabiskan 10 jam setiap hari hanya bermain game Higgs Domino.
"Saya biasanya mulai main game itu dari jam 6 sore sampai jam 4 subuh" kata Nurdin, Rabu (29/2/2024).
Baca Juga: Buka Bisnis Kecil-kecilan, Mahasiswa UHO Ini Raih Omzet Jutaan Rupiah
"Biasa kalau tengah malam habis chip saya hanya tinggal telpon tetangga saya karena dia juga jual chip," tambahnya.
Sementara itu, Idrus, tetangga Nurdi yang menjual chip, mengatakan bahwa biasanya Nurdin menghabiskan uang Rp 100 ribu - Srp 200 ribu dalam satu hari hanya untuk membeli chip.
Orang tua Nurdin, Nani mengaku sudah lelah mengingatkan anaknya untuk tidak terlalu bermain HP atau game hingga larut malam. Pasalnya, hal tersebut tidak baik untuk kesehatan apalagi yang ia mainkan adalah judi online.
"Hampir setiap hari saya ingatkan supaya tidak tidur terlalu larut, apalagi begadang hanya untuk dan tidak tidur sampai subuh," ujar Nani. (A)
Penulis: Nur Aziza
Editor: Fitrah Nugraha
* BACA BERITA TERKINI LAINNYA DI GOOGLE NEWS