10 Puskesmas Buton Selatan Dapat Bantuan Kendaraan Operasional untuk Mengakses Warga Pelosok

Ali Iskandar Majid, telisik indonesia
Sabtu, 24 Agustus 2024
0 dilihat
10 Puskesmas Buton Selatan Dapat Bantuan Kendaraan Operasional untuk Mengakses Warga Pelosok
Pj Bupati Buton Selatan, Parinringi bersama Sekda Buton Selatan, La Ode Budiman saat menyerahkan bantuan kendaraan operasional beroda empat dan dua kepada Kepala Puskesmas Buton Selatan. Foto: Ali Iskandar Majid/Telisik

" Sebanyak 10 Puskesmas Kabupaten Buton Selatan mendapatkan bantuan berupa kendaraan operasional. Bantuan itu untuk memudahkan para petugas kesehatan menjangkau wilayah pelosok sebagai wujud meningkatkan layanan kesehatan bagi masyarakat "

BUTON SELATAN, TELISIK.ID – Sebanyak 10 Puskesmas Kabupaten Buton Selatan mendapatkan bantuan berupa kendaraan operasional. Bantuan itu untuk memudahkan para petugas kesehatan menjangkau wilayah pelosok sebagai wujud meningkatkan layanan kesehatan bagi masyarakat.

Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Buton Selatan, Hasriady menyebutkan, ada sebanyak enam unit mobil, satu unit adalah kendaraan Ambulance yang diperuntukan untuk Puskesmas Bukit Lamando dan sisanya lima unit mobil kendaraan operasional untuk masing-masing Puskesmas daratan Buton Selatan seperti Puskesmas Batauga, Sampolawa, Bukit Lamando, Lapandewa, dan Gerak Makmur.

Hasriady juga mengungkapkan, ada pula bantuan kendaraan operasional berupa kendaraan roda dua dengan jumlah sebanyak tiga belas unit motor yang diberikan kepada beberapa Puskemas lingkup Pemerintahan Buton Selatan, diantaranya Puskesmas Kadatua satu unit), Bukit Kangka satu unit, Batuatas Barat tiga unit), Batu Atas satu unit) dan Dinas Kesehatan Buton Selatan tujuh unit.

Ia membeberkan, pada tahun 2026 masih akan ada bantuan pengadaan sarana bagi para petugas kesehatan yang berada di wilayah Kepulauan, yang mana pihaknya mendapatkan bantuan dua unit kendaraan operasional dan satu unit puskelaut.

Baca Juga: Gelar Pasukan Jelang Pilkada 2024, Polres Buton Beri Pesan Ini

Puskelaut rencananya akan diberikan kepada Puskesmas Batu Atas Barat di Kecamatan Batu Atas sehingga lebih memudahkan para petugas kesehatan mengakses masyarakat yang memerlukan layanan kesehatan melalui jalur laut.

Ia mengatakan, setiap tahunnya pihaknya selalu mengusulkan bedasarkan kebutuhan yang bersumber dari data Aplikasi Sarana dan Prasarana Alat Kesehatan (ASPAK), terkait bantuan kendaraan operasional yang dikucurkan hari ini didapatkan sebab usulan dari pihaknya memenuhi standar. Dimana yang menjadi lokasi fokusnya adalah Puskesmas di wilayah daratan Buton Selatan.

Perihal nominal annggaran biaya yang dikeluarkan pada bantuan tersebut, Hasriady mengaku belum tahu secara persis berapa angkanya. Namun kata dia, bantuan tersebut bersumber dari Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (APBN).

Hasriady mengungkapkan, apabila masih diberikan kepercayaan untuk memimpin Dinas Kesehatan Buton Selatan, ia pastikan pada tahun 2026 seluruh Puskesmas Buton Selatan mendapatkan bantuan kendaraan operasional baru

“Saya berharap kendaraan digunakan sesuai fungsinya untuk pelayanan masyarakat, sehingga dengan adanya memudahkan para petugas kesehatan semakin semangat menurunkan angka stunting di Kabupaten Buton Selatan. Saya pastikan 2026 sudah tidak ada Puskesmas yang tidak mendapatkan kendaraan operasional,” katanya pada sambungan telepon, Sabtu (24/8/2024).

Sementara itu, Penjabat (Pj) Bupati Buton Selatan, Parinringi, membenarkan bantuan kendaraan operasional tersebut berasal dari dana APBN, dengan adanya bantuan tersebut dapat meningkatkan kinerja para petugas kesehatan baik yang berasal dari OPD terkait maupun Puskesmas di Kabupaten Buton Selatan.

Baca Juga: Pemkab Buton Selatan Raih Penghargaan Nasional dari Kementerian Agama

Parinringi berharap, dengan penambahan jumlah unit kendaraan operasional itu, kinerja-kinerja baik yang selama ini sudah dilakukan dapat terus ditingkatkan dan lebih semangat lagi dalam upaya memberi pelayanan untuk meningkatkan taraf kehidupan bagi seluruh masyarakat Buton Selatan.

Ia juga berjanji bahwa pihaknya akan selalu memberi perhatian penuh kepada seluruh petugas kesehatan lingkup Kabupaten Buton Selatan. Terlebih petugas kesehatan merupakan ujung tombak khsusnya dalam penanganan dan penurunan angka prevelensi stunting.

“InshaAllah kami Pemerintah Kabupaten Buton Selatan akan selalu memberikan perhatian yang penuh kepada seluruh petugas kesehatan yang di Buton Selatan,” ungkapnya di halaman Rujab Bupati Buton Selatan.

Diketahui, penyerahan bantuan sejumlah unit kendaraan bermotor dan beroda empat berlangsung di halaman Rumah Jabatan Bupati Buton Selatan yang dihadiri oleh masing-masing Kepala Puskesmas penerima bantuan dan disaksikan oleh OPD lingkup Kabupaten Buton Selatan.  (B)

Penulis: Ali Iskandar Majid

Editor: Fitrah Nugraha

 

* BACA BERITA TERKINI LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Artikel Terkait
Baca Juga