15 Ribu Kupon Disiapkan untuk Pasar Murah di Konawe

Aris Syam, telisik indonesia
Minggu, 03 Juli 2022
0 dilihat
15 Ribu Kupon Disiapkan untuk Pasar Murah di Konawe
Kadin Konawe akan menggelar pasar murah di halaman kantor Kadin, di Kelurahan Ambekairi, Kecamatan Unaaha pada 4 hingga 6 Juli 2022. Foto: Aris Syam/Telisik

" Pasar murah tersebut bertempat di pelataran halaman kantor Kadin Konawe di Kelurahan Ambekairi, Kecamatan Unaaha Kabupaten Konawe "

KONAWE, TELISIK.ID - Sebanyak 15 ribu kupon telah disiapkan oleh pihak Kamar Dagang dan Industri (Kadin) Konawe dan telah disebarkan kepada masyarakat untuk kegiatan pasar murah pada 4 hingga 6 Juli mendatang.

Pasar murah tersebut bertempat di pelataran halaman kantor Kadin Konawe di Kelurahan Ambekairi, Kecamatan Unaaha Kabupaten Konawe.

Ketua umum Kadin Konawe, Yusran Akbar melalui Wakil Ketua Umum (WKU) Bidang Kewirausahaan, Tahsan Tosepu mengatakan, bahwa tujuan dari kegiatan tersebut semata-mata untuk dapat meringankan beban masyarakat dalam menyambut hari raya Idul Adha.

"Dengan hadirnya pasar murah ini, masyarakat dapat terbantu dengan kebutuhan harga bahan pokok yang terjangkau dan berkualitas dalam menyambut idul Adha nanti," katanya saat ditemui Telisik.id, Minggu (3/7/2022).

Baca Juga: Pendaftar Hanya 2 Orang, SMP Negeri di Buton Utara Terancam Tutup

Tahsan menerangkan, jika dalam pasar murah itu, Kadin Konawe telah menyediakan kebutuhan sembilan bahan pokok untuk masyarakat seperti beras, minyak goreng, tepung terigu, gula pasir dan telur.

Menurutnya, kebutuhan pangan tersebut biasanya akan mengalami kenaikan harga menjelang hari raya nanti.

"Sehingga dengan pasar murah ini, kebutuhan pangan masyarakat kita bisa terjangkau," Imbuhnya.

Selain pasar murah, lanjut Tahsan, Kadin Konawe juga akan menyediakan beberapa lapak penjualan yang merupakan hasil kerajinan tangan penguasa mikro kecil atau produk UMKM

"Ada sekitar 20 UMKM akan ikut meramaikan kegiatan ini, seperti kerajinan anyaman rotan, aneka Kue dan lainnya," jelasnya.

Tempat yang sama, Wakil Ketua Umum (WKU) Bidang Investasi, Jemi Syafrul Imran mengungkapkan, kegiatan pasar murah yang akan digelar perdana pada esok hari ini sebagai wujud dari kehadiran Kadin Konawe di tengah masyarakat kita.

"Sesuai dengan temanya satukan hati dan bangkitkan ekonomi," tuturnya.

Baca Juga: PPPK Guru di Muna Belum Gajian, Kepala BPKAD: Nanti Dirapel

Sementara itu, salah satu warga Kelurahan Ambekairi, Umi sangat mengapresiasi kegiatan tersebut, menurutnya momen seperti ini yang ditunggu masyarakat saat menjelang lebaran baik Idul Adha Fitri maupun Idul Adha.

"Dengan pasar murah ini, kita sebagai ibu rumah tangga pasti terbantu dengan kebutuhan pangan yang disediakan dengan harga terjangkau dan berkualitas," pungkasnya. (A)

Penulis: Aris Syam

Editor: Musdar

Baca Juga