690 Lulus Berkas, Pemda Bombana Hanya Terima 500 Mahasiswa Penerima Beasiswa

Hir Abrianto, telisik indonesia
Rabu, 16 Maret 2022
0 dilihat
690 Lulus Berkas, Pemda Bombana Hanya Terima 500 Mahasiswa Penerima Beasiswa
Berkas Mahasiswa yang calon penerima Beasiswa Gembira Cerdas. Foto: Hir Abrianto/Telisik

" Terdapat 500 orang akan ditetapkan sebagai penerima berdasarkan kuota yang disediakan, sementara 190 lainnya akan dinyatakan batal "

BOMBANA, TELISIK.ID - Sebanyak 690 mahasiswa Bombana dinyatakan lulus berkas sebagai calon penerima bantuan beasiswa pemerintah daerah gembira cerdas.

Dari jumlah tersebut, terdapat 500 orang akan ditetapkan sebagai penerima berdasarkan kuota yang disediakan, sementara 190 lainnya akan dinyatakan batal.

Kabag Kesra, Musdalifah melalui Panitia Seleksi, Wiwi menjelaskan, awalnya yang mendaftar berjumlah 734 orang baik secara manual maupun online. Namun setelah verifikasi berkas terdapat 44 orang ditemukan tidak lengkap.

"Semuanya yang mendaftar baik online maupun offline berjumlah 734. Setelah kami periksa ada 44 yang tidak lengkap persyaratan berkasnya ada juga yang dobol. Jadi totalnya sisa 190 dan masih akan gugur lagi 190 karena kuota kita tetap 500," ucap Wiwi kepada Telisik.id, Rabu (16/3/2022).

Untuk menentukan siapa yang berhak menerima program unggulan Tafdil-Johan untuk tahap I tahun 2022 ini, kini panitia tengah melaksanakan verifikasi lapangan, melihat kondisi perekonomian keluarga sebagai data pendukung dari nilai yang diserahkan mahasiswa.

Baca Juga: Peminat Beasiswa Gembira Cerdas Capai 788 Orang

Baca Juga: Internet Lelet, Peminat Beasiswa Gembira Cerdas Daftar Offline

"Mulai tanggal 14 sampai 18 kami jadwalkan survei di rumah-rumah calon penerima ini, kami akan bandingkan apakah sesuai dari data yang kami terima," ucapnya.

Sementara untuk tahapan terakhir adalah lakukan validasi di perguruan tinggi masing-masing mahasiswa pengusung.

"Setelah itu, kami ke perguruan-perguruan tinggi untuk validasi nilainya," tutupnya. (C)

Reporter: Hir Abrianto

Editor: Kardin

Artikel Terkait
Baca Juga