Angin Puting Beliung di Kendari, Belasan Rumah Hancur

Andi May, telisik indonesia
Kamis, 23 Desember 2021
0 dilihat
Angin Puting Beliung di Kendari, Belasan Rumah Hancur
Posko pengungsian yang disediakan PMI Sultra untuk warga yang terdampak angin puting beliung di Kelurahan Sambuli, Kecamatan Nambo, Kota Kendari. Foto: Andi May/Telisik

" Angin puting beliung menimpa belasan rumah. Beberapa keluarga yang terdampak pasrah akibat peristiwa tersebut "

KENDARI, TELISIK.ID - Angin puting beliung menimpa belasan rumah di Kelurahan Sambuli, Kecamatan Nambo Kota Kendari, Kamis (23/12/2021).

Nasib naas menimpa Yukas dan beberapa warga lainnya yang harus pasrah akibat peristiwa tersebut.

"Saat kejadian saya sekeluarga sedang berada di rumah, lalu angin puting beliung menghantam rumah saya sampai hancur," ujar Yukas.

Beruntungnya, lanjut Yukas, dirinya berhasil menyelamatkan anak beserta istrinya.

"Anak istri saya selamatkan terlebih dahulu dan membiarkan rumah saya tersapu oleh angin," tutur Yukas.

Saat ini, Yukas bersama warga lainnya harus tidur di Posko pengungsian yang disediakan oleh Palang Merah Indonesia (PMI) Sultra akibat rumah mereka telah hancur tersapu angin.

Di tempat yang sama, Komandan Tim Roy mengatakan, sebanyak 14 rumah terdampak akibat angin puting beliung.

"Sebanyak 14 rumah yang kami telah data terdampak angin puting beliung," ujar Roy.

Ia juga mengatakan, pihaknya telah mendirikan posko pengungsian untuk warga.

"Warga lainnya juga memilih untuk tidur di rumah keluarganya," lanjut Roy.

Baca Juga: DLHK Kendari Ungkap Alasan Kelurahan Benua Nirae Tak Terjamah Truk Sampah

Selain posko pengungsian, kata Roy, pihaknya juga menyediakan beberapa logistik untuk warga yang terdampak.

"Bantuan berupa terpaulin sebanyak 30, family kit, baby kit dan beberapa kebutuhan lainnya," tutur Roy.

Baca Juga: Hujan Deras, Ban Mobil Truk Tertahan Tanah di Jalan Rusak

PMI Sultra saat ini terus memantau untuk keadaan Kota Kendari, karena pihaknya mendapat laporan juga di beberapa kelurahan yang ada di Kota Kendari terkena bencana angin kencang. (B)

Reporter: Andi May

Editor: Fitrah Nugraha

Baca Juga