Bahrun Labuta Dipilih Partai Sebagai Pendamping Rusman

Sunaryo, telisik indonesia
Senin, 09 Maret 2020
0 dilihat
Bahrun Labuta Dipilih Partai Sebagai Pendamping Rusman
Rusman Emba dan Bahrun Labuta. Foto: Istimewa

" Saya dan Bahrun Labuta ada kesinambungan, tinggal dikawinkan saja. "

MUNA, TELISIK.ID - Bahrun Labuta telah ditetapkan sebagai Calon Wakil Bupati (Cawabup) mendampingi LM Rusman Emba untuk bertarung di pilkada 23 September nanti. 

Khusus partai Hanura dan PKB, desk pilkadanya sepakat memaketkan Rusman dan Bahrun Labuta. 

"Cawabup ini, partai yang menentukan dengan pertimbangan-pertimbangan, " kata Rusman. 

Di matanya, Bahrun Labuta merupakan sosok yang tepat. Karena merupakan keterwakilan ketokohan dan kewilayahan. Bahrun Labuta merupakan mantan birokrasi tulen. Kemudian, keterwakilan dari wilayah Kabawo Raya sehingga tidak akan beririsan dengan basis suaranya. 

"Saya dan Bahrun Labuta ada kesinambungan, tinggal dikawinkan saja, " ujarnya. 

Baca Juga : Pelaporan Penggunaan Dana Panwascam Lewat Aplikasi

Dengan basic birokrasi, mantan senator DPD-RI itu yakin Bahrun Labuta paham dalam menjalankan roda pemerintahan.  

"Bahrun Labuta bukan orang baru dalam urusan pemerintahan, saya yakin visi-misi yang sudah berjalan selama ini bisa terealisasi," terangnya. 

Lalu bagaimana dengan Aisyah Ditu?  Katanya Aisyah masuk dalam hitungan.  Hanya saja, partailah yang menjadi penentunya. 

"Saya siapa saja orangnya. Tapi semua keputusan partai, kita harus ikuti, " jelasnya.  

Selain Hanura dan PKB, Rusman juga terus membantu komunikasi dengan beberapa partai lain.  Salah satunya adalah PDIP.  Sebagai kader PDIP,  menjadi tanggungjawab partai untuk kembali mengusungnya. 

Baca Juga : Herry Asiku Klaim Didukung 14 DPD di Musda Golkar

"Dalam sisitem demokrasi, tidak boleh ada yang merasa super power, tapi harus kebersaaman demi membangun dan memajukan daerah, " pungkasnya. 

Reporter: Naryo
Editor: Rani

Baca Juga