Bat-Bat jadi Tempat Favorit Warga Kendari untuk Memancing

Mardianto, telisik indonesia
Minggu, 09 Juni 2024
0 dilihat
Bat-Bat jadi Tempat Favorit Warga Kendari untuk Memancing
Para pemancing di Bat-bat sedang menunggu sambaran ikan. Foto: Mardianto/Telisik

" Bat-bat yang berada di Andounohu, Kecamatan Poasia selain ramai dijadikan lokasi nongkrong, tempat ini juga ramai karena jadi salah satu spot favorit untuk memencing ikan di Kota Kendari "

KENDARI, TELISIK.ID - Bat-bat yang berada di Andounohu, Kecamatan Poasia selain ramai dijadikan lokasi nongkrong, tempat ini juga ramai karena jadi salah satu spot favorit untuk memencing ikan di Kota Kendari.

Selain menjadi pekerjaan utama pada beberapa orang, salah satu alasan orang terarik melakukan aktivitas memancing adalah kerana hobi.

Memancing ikan merupakan salah satu hobi yang banyak digemari oleh masyarakat Indonesia, termasuk di Kota Kendari.

Bukan hanya sekedar mendapat ikan, memancing juga dapat mengusir penat usai sibuk bekerja dan dapat melatih kesabaran dan ketenangan menuggu sambaran ikan.

Baca Juga: Warga Kota Kendari Keluhkan Kenaikan Harga Beras

Agus, salah satu pemancing ikan di bat-bat mengatasi, sensasi ketika menarik ikan saat umpan dimakan merupakan nikmat tersendiri yang sulit dijelaskan bagi orang awam.

"Gini mas orang-orang yang nda suka mancing itu karena mereka nda tau saja gimana nikmatnya sensasi kalau lagi strike ikan. Woh, apalagi gede ikannya mas," ujar Agus.

Dari pantauan Telisik.id pada Minggu (9/6/2024), hampir di sepanjang jalan atau lebih tepatnya ditepi jalan Bat-bat dijadikan spot untuk memancing ikan.

Dari anak-anak, remaja, orang tua bahkan ibu-ibu terlihat sedang asyik memancing di Bat-bat.

Menurut Heri, seorang pemancing yang telah mendapat ikan yang lumayan banyak, lokasi Bat-bat memang jadi salah satu spot favorit untuk dia menyalurkan hobi memancingnya.

Ia pun mengaku bahwa setiap hari pasti ada orang datang untuk memancing ikan di Bat-bat, baik pagi, siang, malam bahkan subuh.

"Saya memang sering memancing di sini, apalagi hari libur seperti sekarang (Minggu), kan lagi libur kerja juga", ucap Heri.

"Saya sendiri pernah ajak anak sama istriku mancing di sini, dari habis magrib sampai jam 10 malam. Tapi kalau mau dapat ikan banyak itu bagus subuh," tambah Heri menjelaskan.

Sementara itu, Andi, pemancing yang paling banyak mendapat ikan dari pantauan Telisik.id mengatakan, untuk memancing di Bat-bat memang ditargetkan bukan untuk ikan-ikan besar, tetapi ikan ukuran kecil hingga sedang.

Baca Juga: Jelang Lebaran Idul Adha Harga Cabai di Kota Kendari Melambung hingga Ratusan Ribu Rupiah

Ikan yang biasa didapat oleh pemancing adalah ikan putih, ikan sori, ikan barak kuda (ukuran sedang), ikan katamba dan ikan loli-loli.

Untuk umpan yang digunakan oleh para pemancing juga bervariatif, mulai dari umpan daging ikan, udang hidup/mati dan lumut.

"Ya, ikannya di sini yang kita pancing itu sudah ukuran segini (melihat ikan pancingannya)," ucap Andi.

"Kalau menurut saya yang paling bagus itu umpan udang apalagi udang hidup, tapi kembali lagi ke kitanya masing-masing, termasuk jenis ikan yang mau kira pancing", tambahnya. (A)

Penulis: Mardianto

Editor: Fitrah Nugraha

 

* BACA BERITA TERKINI LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Baca Juga