Bayi Laki-Laki Diduga Diculik Pasutri Ditemukan di Panti Asuhan
Reza Fahlefy, telisik indonesia
Kamis, 06 April 2023
0 dilihat
Pengurus panti asuhan ketika menjaga dan merawat bayi yang diduga menjadi korban penculikan. Foto: Repro Facebook Novalina Simaremare
" Bayi laki laki berusia 14 bulan diduga diculik oleh pasangan suami istri (pasutri) bernama Hendri dan Resma dari kediamannya "
MEDAN, TELISIK.ID - Bayi laki laki berusia 14 bulan yang diduga diculik oleh pasangan suami istri (pasutri) bernama Hendri dan Resma dari kediamannya di Jalan Nusa Indah Gang Melati, Desa Tanjung Sari Kecamatan Batang Kuis, Kabupaten Deli Serdang, Provinsi Sumatera Utara akhirnya ditemukan dalam keadaan sehat.
Anak dari pasangan Endah Claudia dan Beni ini ditemukan di panti asuhan di kawasan Lubuk Basung Kabupaten Agam, Sumatera Barat. Pasutri itulah menitipkan bayi tidak berdosa itu.
Endah Claudia ketika dikonfirmasi melalui telepon selulernya membenarkan bahwa bayi laki-laki itu sudah ditemukan dan masih dirawat dan dijaga di panti asuhan di Kabupaten Agam.
"Saat ini kami sedang dalam perjalanan menuju ke Kabupaten Agam, Provinsi Sumatera Barat," kata Endah Claudia, ketika dikonfirmasi Telisik.id melalui telepon selulernya, Kamis (6/4/2023) siang.
Menurut Endah, pihak kepolisian juga sudah mengetahui informasi keberadaan anaknya itu. Bahkan, mereka pergi menjemput dengan petugas keamanan.
Baca Juga: Bayi Laki-Laki Berusia 14 Bulan Diduga Diculik Pasutri Baru Dikenal, Ini Modusnya
"Saya sudah komunikasi dengan pihak panti, anak saya dalam keadaan sehat. Alhamdulillah anak saya sudah ditemukan. Terima kasih kepada seluruh keluarga, teman, saudara dan masyarakat yang mau mendoakan anak saya," tambahnya.
Setalah mendapatkan informasi keberadaan anaknya itu. Wanita ini mengaku masih fokus untuk menjemput anaknya.
"Saya mendapatkan kabar anak saya di Kabupaten Agam, Rabu 5 April 2023, petang. Kalau untuk sepeda motor saya yang dibawa oleh pelaku, saya masih belum memikirkan itu. Saya ingin melihat anak saya dahulu. Untuk kasusnya, nantilah itu bang," terangnya.
Informasi yang dihimpun, pasutri itu langsung mengantarkan korban ke panti asuhan. Akan tetapi, setelah mengantar bayi itu, mereka sempat ingin menjemput kembali bayi itu. Namun, pihak pengelola panti melarang dikarenakan adanya kecurigaan dengan gerak gerik keduanya.
Terpisah, Kapolsek Batang Kuis, AKP Syafrizal ketika dikonfirmasi mengakui adanya penemuan bayi yang diduga diculik.
Baca Juga: Geger, Bayi Laki-laki Ditemukan Warga Terbungkus Plastik di Gudang Kopra
"Kami dari kepolisian bersama keluarga korban pergi ke Kabupaten Agam untuk menjemput bayi laki-laki itu. Sedangkan untuk pelakunya masih kami buru dan akan kami lakukan upaya penjemputan paksa jika menemukannya di Sumatera Barat nanti," ungkapnya.
Sebagaimana diketahui, pasutri yang baru pindah dan baru dikenal oleh ibu korban membawa lari bayi laki-laki itu Senin, 3 April 2023 pukul 12.30 WIB. Selain itu, mereka juga membawa sepeda motor Lexi berwarna merah BK 5164 AJQ.
Modus keduanya yaitu pura-pura meminjam sepeda motor untuk beli bakso. Akan tetapi, sampai berhari-hari tidak pulang dan membuat ibu korban membuat laporan ke Polsek Batang Kuis. (B)
Penulis: Reza Fahlefy
Editor: Haerani Hambali
* BACA BERITA TERKINI LAINNYA DI GOOGLE NEWS