MUNA, TELISIK.ID - Hujan yang mengguyur Kecamatan Tongkuno, Kabupaten Muna beberapa hari terakhir membuat kanal yang dibangun baru setahun di Desa Laghontoghe jebol. Air pun menggenangi rumah warga dan badan jalan.
Awal Jaya Bolombo, anggota Komisi III DPRD Muna sangat menyayangkan kerusakan kanal itu. Kata dia, kanal yang menelan anggaran sebesar Rp 800 juta itu dibangun untuk mencegah meluapnya air kala musim penghujan. Ia menduga kanal itu jebol akibat proses perencanaan dan pengerjaanya tidak baik. "Ini diduga dikerja asal-asalan," curiganya.
Politisi Demokrat itu tidak akan tinggal diam melihat kondisi itu. Makanya, dalam waktu dekat Komisi III telah mengagendakan akan mengundang instasi terkait dalam hal ini Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR).
Baca Juga: Trauma Menghantui Tony Herbiansyah di Pilbup 2020