Bercinta Bisa Tingkatkan Imunitas Cegah Corona

Fitrah Nugraha, telisik indonesia
Kamis, 19 Maret 2020
0 dilihat
Bercinta Bisa Tingkatkan Imunitas Cegah Corona
Ilustrasi kamar suami istri Foto: Repro google.com

" Menurut sebuah studi yang dimuat On Health pada tanggal 7 Maret lalu, sebagaimana yang dilansir iNews.id, bahwa orang yang berhubungan seks sekali atau dua kali per minggu memiliki tingkat imunoglobulin A (IgA) tertinggi dalam air liur mereka. "

KENDARI, TELISIK.ID - Pencegahan wabah Covid-19 atau virus corona terus dilakukan, baik oleh pemerintah maupun secara mandiri. Secara mandiri, dapat dilakukan dengan menjaga dan meningkatkan imunitas atau sistem kekebalan tubuh.

Maka banyak cara untuk meningkatkan sistem imun tubuh. Salah satunya dengan bercinta. Ini karena aktivitas seksual dapat berdampak positif pada sistem kekebalan tubuh.

Menurut sebuah studi yang dimuat On Health pada tanggal 7 Maret lalu, sebagaimana yang dilansir iNews.id, bahwa orang yang berhubungan seks sekali atau dua kali per minggu memiliki tingkat imunoglobulin A (IgA) tertinggi dalam air liur mereka. IgA adalah molekul kekebalan yang membantu melindungi tubuh terhadap penyakit seperti flu dan sebagainya.

Baca Juga : Kapolda Sultra: Menghadapi COVID-19 Kita Harus Bersatu

Berdasarkan penelitian itu, orang yang berhubungan seks sekali atau dua kali per minggu memiliki IgA saliva lebih banyak daripada orang yang tidak aktif secara seksual, jarang aktif secara seksual (kurang dari sekali seminggu), atau yang sangat aktif secara seksual (tiga kali atau lebih per minggu).

Selain berhubungan intim dengan pasangan suami-istri, ternyata ada juga beberapa cara juga dapat meningkatkan imunitas tubuh. Diantaranya adalah:

Kurangi stres

Stres kronis, menekan sistem kekebalan tubuh dan meningkatkan risiko beberapa jenis penyakit. Stres juga meningkatkan tingkat hormon yang disebut katekolamin. Sehingga jika stres dan berdampak pada menurunnya sistem kekebalan tubuh, maka anda lebih rentan terhadap penyakit virus pilek, flu, dan Covid-19.

Konsumsi antioksidan

Antioksidan adalah senyawa dalam buah dan sayuran yang dapat melindungi Anda dari radikal bebas, yang bisa merusak DNA dan komponen sel lainnya. Buah-buahan dan sayuran dalam beragam warna memberikan campuran antioksidan sebagai pelindung terbaik untuk meningkatkan kesehatan dan kekebalan secara keseluruhan.

Makanlah sayuran berdaun hijau, semangka, wortel, beri, brokoli, jeruk, kiwi, blewah, dan produk berwarna cerah lainnya untuk memberi sel dan sistem kekebalan tubuh Anda. Misalnya, cobalah sup ayam buatan rumah dengan wortel, seledri, dan sayuran lainnya.

Baca Juga : Badko HMI: Pemerintah Fokus Pencegahan Covid-19

Coba ramuan dan suplemen

Beberapa penelitian telah menyarankan bahwa, senyawa dalam sejumlah ramuan tertentu dan suplemen, dapat meningkatkan imunitas. Misalnya, bawang putih, astragalus, ginseng, teh hijau, jintan hitam, dan licorice adalah beberapa herbal yang telah dilaporkan memiliki manfaat meningkatkan kekebalan tubuh.

Olahraga

Olahraga memiliki banyak manfaat kesehatan termasuk melindungi Anda terhadap penyakit jantung, osteoporosis, bahkan jenis kanker tertentu. Olahraga juga merupakan mampu memperkuat sistem imun tubuh. Agar lebih maksimal, cobalah latihan fisik selama setidaknya 30 menit pada sebagian besar hari dalam seminggu, misalnya lima hari per minggu.

Baca Juga : Putuskan Penyebaran Covid 19, Wali Kota Tutup THM

Reporter: Fitrah Nugraha

Editor: Sumarlin

Baca Juga