Daftar Pemain Timnas Indonesia U-23, Shin Tae-yong Panggil 4 Pemain Naturalisasi dan Liga 2 di Piala Asia U-23 2024

Merdiyanto , telisik indonesia
Selasa, 02 April 2024
0 dilihat
Daftar Pemain Timnas Indonesia U-23, Shin Tae-yong Panggil 4 Pemain Naturalisasi dan Liga 2 di Piala Asia U-23 2024
Shin Tae-yong memanggil pemain naturalisasi dan Liga 2 untuk persiapan tampil di Piala Asia U-23 2024 di Qatar. Foto: Repro Bola.net

" Shin Tae-yong telah mengumumkan daftar pemain Timnas Indonesia U-23, untuk persiapan tampil di Piala Asia U-23 2024. Dari 28 pemain, Shin Tae-yong panggil pemain naturalisasi dan Liga 2 "

JAKARTA, TELISIK.ID - Shin Tae-yong telah mengumumkan daftar pemain Timnas Indonesia U-23, untuk persiapan tampil di Piala Asia U-23 2024. Dari 28 pemain, Shin Tae-yong panggil empat pemain naturalisasi dan Liga 2.

Dikutip dari Bola.com, Piala Asia U-23 akan berlangsung di Qatar, 15 April sampai 3 Mei 2024. Timnas Indonesia akan menjalani pemusatan latihan di Dubai, Uni Emirat Arab selama 10 hari.

Pelatih Shin Tae-yong, memanggil 28 pemain untuk mengikuti pemusatan latihan. Para pemain yang dipanggil sudah berkumpul di Jakarta sejak Minggu (31/3/2024) dan bertolak menuju Qatar Senin (1/4/2024).

Timnas Indonesia U-23 menjalani dua laga uji coba, selama menjalani pemusatan latihan di Dubai, yakni melawan Arab Saudi dan Uni Emirat Arab.

Shin Tae-yong memanggil pemain terbaik untuk mengikuti pemusatan latihan Timnas Indonesia U-23, termasuk empat pemain naturalisasi. Juru taktik asal Korea Selatan itu awalnya memanggil Justin Hubner, Ivar Jenner, dan Rafael Struick.

Baca Juga: Indonesia Bantai Vietnam 3-0, Putus Dahaga 20 Tahun

Selain tiga nama tadi, Shin Tae-yong memanggil Nathan Tjoe-A-On untuk menjalani pemusatan latihan di Qatar. Jika tak mengalami kendala, keempat pemain tersebut bakal membela Timnas Indonesia U-23 di Piala Asia U-23.

 

Kehadiran Hubner, Jenner, Struick, dan Nathan diharapkan bisa mendongkrak performa Skuat Garuda. Apalagi, Timnas Indonesia U-23 memiliki misi untuk mengukir prestasi di Piala Asia U-23 2024.

 

"Dengan adanya dukungan (dari PSSI) dengan memberhentikan Liga 1, pak Ketua Umum (Erick Thohir) berpesan agar kita harus berprestasi lebih baik di Piala Asia U-23 ini," kata Shin Tae-yong di situs resmi PSSI.

 

Selain pemain naturalisasi Shin Tae-yong juga memanggil pemain dari Liga 2, bek Barito Putera, Bagas Kaffa, dan kiper PSPS Riau, Erlangga Setyo, seperti dilansir dari Bola.net.

 

Kepastian pemain itu dipilih Shin Tae-yong ke Timnas Indonesia U-23 berasal dari pengumuman klub masing-masing.

"Bagas Kaffa mendapatkan panggilan Timnas Indonesia U-23 untuk mengikuti Piala Asia U-23 2024 di Qatar. Kerahkan seluruh kemampuan terbaik untuk Garuda, Bagas Kaffa!" tulis akun Instagram Barito Putera, @psbaritoputeraofficial, pada Jumat (29/3/2024).

Terpisah, akun Instagram PSPS, @pspsriau, merilis pelepasan Erlangga Setyo ke Timnas Indonesia U-23 untuk Piala Asia U-23 2024. "Tahniah dan selamat berjuang," imbuhnya.

Baca Juga: Prediksi Line Up Indonesia vs Vietnam Malam Ini, Sejumlah Pemain Andalan Absen

Dikutip dari Bola.com, berikut daftar 28 pemain Timnas Indonesia U-23 jelang Piala Asia U-23 2024 di Qatar.

1. Ernando Ari, Persebaya

2. Adi Satryo, PSIS

3. Erlangga Setyo, Persis

4. Daffa Fasya, Borneo FC

5. Rizky Ridho, Persija

6. Alfeandra Dewangga, PSIS

7. Justin Hubner, Cerezo Osaka

8. Komang Teguh, Borneo FC

9. Muhammad Ferarri, Persija

10. Pratama Arhan, Suwon FC

11. Dony Tri Pamungkas, Persija

12. Haykal Alhafiz, PSIS

13. Dzaky Asraf, PSM

14. Ilham Rio, Persija

15. Bagas Kaffa, Barito Putera

16. Ivar Jenner, FC Utrecht

17. Arkhan Fikri, Arema FC

18. Rifky Dwi, Persita

19. Rayhan Hannan, Persija

20. Ikhsan Nur, Borneo FC

21. Witan Sulaeman, Bhayangkara FC

22. Jeam Kelly, Persik

23. Marselino Ferdinan, KMSK Deinze

24. Fajar Fathurahman, Borneo FC

25.Rafael Struick, ADO Den Haag

26. Ramadhan Sananta, Persis

27. Hokky Caraka, PSS

28. Nathan Noel, SC Heerenveen. (C)

Penulis: Merdiyanto

Editor: Haerani Hambali

 

* BACA BERITA TERKINI LAINNYA DI GOOGLE NEWS 

Baca Juga