Derik Beri Sinyal Maju Pilkada Kendari 2024 Setelah Kalah, Begini Kata PDIP

Musdar, telisik indonesia
Rabu, 09 November 2022
0 dilihat
Derik Beri Sinyal Maju Pilkada Kendari 2024 Setelah Kalah, Begini Kata PDIP
Setelah kalah pada Pilkada 2017, Zayat Kaimoeddin akan maju kembali di Pilkada Kota Kendari 2024. Foto: Tempo.co

" Kalah Pilkada 2017, Muhammad Zayat Kaimoeddin atau Derik memberi sinyal kembali bertarung pada Pilkada Kota Kendari 2024 "

KENDARI, TELISIK.ID - Kalah Pilkada 2017, Muhammad Zayat Kaimoeddin atau Derik memberi sinyal kembali bertarung pada Pilkada Kota Kendari 2024.

Diketahui Pilkada 2017 pasangan Mohammad Zayat Kaimoeddin-Suri Syahriah Mahmud (Derik-Syahriah) menempati urutan ketiga dengan jumlah suara 33.501 suara.

Kompetisi saat itu dimenangkan Adriatma Dwi Putra-Sulkarnain (ADP-Sul) dinyatakan menang dengan perolehan 62.019 suara.

Baca Juga: KPU Muna Barat Kelola Pemilu Berbasis Elektronik

Sedangkan urutan kedua ditempati Abdul Rasak-Haris Andi Surahman (Rasak-Haris) dengan 55.759 suara.

"Ada langkah ke sana (nyalon di pilkada)," ucap Derik, Rabu (9/11/2022).

Wakil Ketua DPD PDIP Sulawesi Tenggara, Agus Sana'a yang dikonfirmasi mengungkapkan, kalau partainya masih fokus pada pencalegan. Sebab pelaksanan pilkada masih cukup jauh.

Baca Juga: Pengacara Bisa, Abdul Rahman Mantap Maju Pilkada Kota Kendari 2024

Terkait sinyal Derik, kata Agus Sana'a, semua kader punya hak untuk maju. Namun partai punya instrumen sendiri di dalam menentukan siapa kader yang layak untuk diusung.

"Kalau surveinya menyakinkan pasti partai mendukung," ucap Agus Sana'a.

Kesiapan Derik tersebut menambah daftar figur yang bakal nyalon di pilkada.

Berikut sejumlah figur yang telah menyatakan maju di pilkada yaitu Sulkarnain Kadir, Siska Karina Imran, Aksan Jaya Putra, Abdul Rasak, Andi Sulolipu, LM Inarto, Sitya Giona Nur Alam, Abdul Rahman. (B)

Penulis: Musdar

Editor: Kardin

* BACA BERITA TERKINI LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Baca Juga