Dinsos Konawe Terus Pantau Kondisi Banjir di Desa Anggoro
Aris Syam, telisik indonesia
Selasa, 02 Agustus 2022
0 dilihat
Kondisi banjir nampak sudah surut di Desa Anggoro, Kecamatan Abuki, namun pihak Pemerintah Kabupaten Konawe terus melakukan pemantauan. Foto: Ist.
" Pemerintah Daerah (Pemda) Konawe melalui Dinas Sosial terus memantau kondisi masyarakat yang terdampak bencana alam banjir di Desa Anggoro, Kecamatan Abuki, Kabupaten Konawe "
KONAWE, TELISIK.ID - Pemerintah Daerah (Pemda) Konawe melalui Dinas Sosial terus memantau kondisi masyarakat yang terdampak bencana alam banjir di Desa Anggoro, Kecamatan Abuki, Kabupaten Konawe.
Kepala Dinas (Kadis) Sosial Konawe Agusuyono mengatakan, berdasarkan laporan yang diterima dari Pemerintah Desa Anggoro tentang adanya banjir yang melanda wilayah tersebut, sehingga pihaknya langsung melakukan asesment di lapangan.
"Kita langsung ke lokasi untuk melakukan asesment bersama pihak BPBD dan PU kemarin," terang Agusuyono, Selasa (2/8/2022).
Berdasarkan hasil asesment tersebut, lanjut Agusuyono, jika kondisi saat ini air sudah mulai surut, namun untuk mengantisipasi hal yang tidak diinginkan, pihaknya terus memantau kondisi di wilayah tersebut.
Baca Juga: Randis Anggota DPRD Sumatera Utara Terbengkalai dan Berdebu
Sementara itu untuk kondisi masyarakat yang terdampak, menurutnya, tidak ada warga yang melakukan pengungsian ketika waktu banjir dan mereka tetap berada di dalam rumah.
"Kita selalu pantau, apakah hari ini akan ada curah hujan tinggi atau seperti apa nantinya, tim kami terus berkoordinasi dengan pemerintah desa di sana," jelasnya.
Terkait perihal pemberian bantuan bencana, semuanya tergantung dari status bencana tersebut, apakah berada di tahapan tanggap darurat atau posisi siaga seperti apa.
"Karena posisi kemarin itu hanya air lewat, bukan air yang tergenang cukup lama, karena hari ini sudah surut," bebernya.
Sementara itu, Kades Anggoro Ruslan mengatakan, jika kondisi saat ini masyarakat sudah dapat beraktivitas normal karena banjirnya sudah surut.
Baca Juga: Pabrik Baterai dan Baja Segera Dibangun di Kolaka Utara, Investasi Capai Ratusan Triliun
Namun, pihaknya akan terus siaga jika sewaktu-waktu curah hujan akan turun seperti beberapa hari lalu.
"Kami tetap koordinasi dengan pihak terkait, dan imbau kepada warga," tandasnya. (B-Adv)
Penulis: Aris Syam
Editor: Kardin