Syekh Muhammad Jaber Safari Dakwah di Wakatobi, Tauziyah Hingga ke Pulau Tomia

Boy Candra Ferniawan, telisik indonesia
Senin, 07 Maret 2022
0 dilihat
Syekh Muhammad Jaber Safari Dakwah di Wakatobi, Tauziyah Hingga ke Pulau Tomia
Syekh Muhammad Jaber Safari Dakwah di Wakatobi Foto: Ist

" Adik kandung mendiang Syekh Ali Jaber, Syekh Muhammad Jaber mengadakan Safari dakwah di Wakatobi, Provinsi Sulawesi Tenggara (Sultra) "

WAKATOBI, TELISIK.ID - Adik kandung mendiang Syekh Ali Jaber, Syekh Muhammad Jaber mengadakan Safari dakwah di Wakatobi, Provinsi Sulawesi Tenggara (Sultra).

Diagendakan selama 4 hari di Kabupaten Wakatobi. Dai kondang tanah air tersebut diagendakan akan berceramah dari masjid ke masjid di Pulau Tomia dan Wangi-Wangi.

"Mulai 6 Maret hingga 9 Maret. Selama 4 hari, Syekh Muhammad Jaber berada di Kabupaten Wakatobi. Alhamdullilah, sudah tiba di Pulau Tomia. Untuk penyambutan sendiri disambut oleh Camat Tomia dan selanjutnya akan diadakan safari dakwah di masjid-masjid," beber Muhammad Hamiruddin selaku Founder Winulu Wakatobi Senin (7/3/2022).

Hamiruddin juga mengungkapkan, tujuan utama kegiatan safari dakwah tersebut sebagai syiar Islam, silaturrahiim serta support pembangunan pesantren Yayasan Ali Jaber yang ditujukan bagi para penghafal Alquran.

Baca Juga: Sekda Sultra Ditantang Sumpah Pocong Soal Seleksi Sekretaris Daerah Busel

“Ini menjadi momentum pembentuk dan penguat keislaman kita, melalui safari dakwah beliau, untuk mengajak anak-anak muda bersinergi menanamkan pemahaman anak-anak muda pada ajaran agamanya sendiri yaitu Islam yang Rahmatan Bil alamin, serta terus mempelajari Alquran,” tuturnya.

Baca Juga: Terlahir Kelainan, Nur Butuh Uluran Tangan

Diketahui, Kegiatan ini diinisiasi oleh Yayasan Ali Jaber, berkolaborasi dengan  Yayasan Al-Khansa Khairunnisa Kendari, dan Winulu Wakatobi. Selain Kabupaten Wakatobi, Syekh Muhammad Jaber juga nantinya akan bersafari dakwah kebeberapa lokasi di Sultra, seperti di Kota Kendari, Kota Baubau dan berakhir di Raha Kabupaten Muna.

Beberapa masjid yang akan menjadi safari dakwah di Wakatobi, yaitu Masjid Nurul Iman, Masjid Babul Khoir Kecamatan Tomia dan Masjid Al Hikmah Kecamatan Tomia Timur. Sementara di Kecamatan Wangi-wangi akan mengunjungi Masjid Raheelah, Masjid Darul Ilmi, dan Masjid Al-Fattah Dan selanjutnya Kecamatan Wangi-wangi Selatan yaitu Masjid Nurul Haq Mowuta. (C)

Reporter: Boy Candra Ferniawan

Editor: Kardin

Baca Juga