DPR Gelar Sidang Naturalisasi Emil Audero, Dean James dan Joey Pelupessy Hari Ini
Merdiyanto , telisik indonesia
Rabu, 05 Maret 2025
0 dilihat
Naturalisasi Emil Audero, Dean James, dan Joey Pelupessy masuk sidang DPR hari ini. Foto: Repro Getty images
" DPR RI dijadwalkan gelar sidang naturalisasi Emil Audero, Dean James, dan Joey Pelupessy yang digelar hari ini, Rabu (5/3/2025) siang WIB "

JAKARTA, TELISIK.ID - DPR RI dijadwalkan gelar sidang naturalisasi Emil Audero, Dean James, dan Joey Pelupessy yang digelar hari ini, Rabu (5/3/2025) siang WIB.
Hal itu dikonfirmasi oleh Ketua Komisi X DPR RI, Hetifah Sjaifudian dalam akun Instagram pribadinya dilansir dari suara.com jaringan telisik.id, Rabu (5/3/2025).
Sebagaimana diketahui, proses naturalisasi Emil Audero, Dean James, dan Joey Pelupessy dikebut PSSI agar bisa memperkuat timnas Indonesia pada Maret 2025.
Dilakukan percepatan naturalisasi karena batas akhir pendaftaran pemain Timnas Indonesia untuk Kualifikasi Piala Dunia 2026 melawan Australia adalah 10 Maret.
Lima hari menjelang batas waktu, naturalisasi Emil Audero, Dean James, dan Joey Pelupessy akan dibahas dalam sidang DPR RI.
Baca Juga: Naturalisasi Jairo Riedewald Lebih Berat dari Maarten Paes
"Teman-teman pecinta sepak bola yang menanyakan informasi terkait (sidang pemain naturalisasi), siang nanti silahkan ikut pantau ya rapatnya. Jika ada updatenya lagi, akan diinfokan," tulis Hetifah di Instagram Stories.
Jika naturalisasi pemain keturunan disetujui oleh DPR RI, maka prosesnya selanjutnya ke Sekretariat Negara. Hal itu untuk diterbitkan surat Keputusan Presiden (Keppres).
Baca Juga: PSSI Percepat Naturalisasi Emil Audero, Dean James dan Joey Pelupessy
Setelah Keppres terbit, tinggal pengambilan sumpah yang diprediksi di Eropa. Mengingat Emil Audero, Joey Pelupessy dan Dean James bermain di negara yang berbeda-beda. Namun, belum diketahui di negara mana pengambilan sumpah akan dilakukan.
Sebagai informasi, Timnas Indonesia akan menghadapi dua laga penting melawan Australia dan Bahrain di Kualifikasi Piala Dunia 2026 pada Maret 2025.
Maka dari itu, tambahan amunisi, yakni Emil Audero, Dean James, dan Joey Pelupessy diharapkan bisa memperkuat timnas Indonesia yang mengincar kemenangan. (C)
Penulis: Merdiyanto
Editor: Kardin
* BACA BERITA TERKINI LAINNYA DI GOOGLE NEWS