Dua Daerah Lagi, PAN Segera Finalkan Rekomendasi di Pilkada Sultra

Musdar, telisik indonesia
Rabu, 26 Agustus 2020
0 dilihat
Dua Daerah Lagi, PAN Segera Finalkan Rekomendasi di Pilkada Sultra
Logo bendera PAN. Foto: google

" Wakatobi dan Muna on proses. "

KENDARI, TELISIK.ID - Partai Amanat Nasional (PAN) segera menuntaskan seluruh rekomendasinya bagi Paslon yang akan maju berkompetisi di Pilkada Sultra 2020.

Saat ini, partai besutan Zulkifli Hasan itu sudah menyelesaikan rekomendasi di lima daerah di Sultra yakni Endang-Wahyu di Konawe Selatan, Ridwan Zakariah-Ahali di Buton Utara, Samsul Bahri Madjid-Andi Merya Nur di Kolaka Timur, Raup-Iskandar di Konawe Utara, Musdar-Ilham Jaya di Konawe Kepulauan.

"Wakatobi dan Muna on proses," terang Ketua POK DPW PAN Sultra, Sukarman, Rabu (26/8/2020).

Sukarman mengungkapkan, rekomendasi Paslon di Wakatobi dan Muna bakal dikeluarkan diakhir Agustus ini.

"Paling lambat Senin (31/8/2020)," katanya.

Baca juga: Panwascam Dilatih Cara Penanganan Pelanggaran dan Dituntut Profesional

Ketua Tim Pemenangan Pilkada Sultra ini mengungkapkan, salah satu pertimbangan PAN mengeluarkan rekomendasi adalah elektabilitas kandidat dan keseluruhannya berpotensi untuk mendapatkan rekomendasi partai berlogo matahari itu.

Paslon Arhawi-Hardin Laomo dan Haliana-Ilmiati Daud di Wakatobi, semuanya berpeluang. Tak terkecuali juga seluruh kandidat di Muna.

"Di wilayah politik semuanya memungkinkan," tambahnya.

Setelah semuanya tuntas, sebagai Ketua Tim Pemenangan Pilkada di Sultra, Sukarman berharap, dari pimpinan ranting dan cabang yang ada di masing-masing kabupaten dan seluruh keluarga besar PAN di Sultra dapat melakukan gerakan secara masif berjuang bersama agar pilihan PAN bisa menjadi bupati dan wakil bupati.

"Karena kita maju, untuk menang," tutupnya.

Reporter: Musdar

Editor: Kardin

TAG:
Artikel Terkait
Baca Juga