Gelar Lomba Seni, Dikbud Sulawesi Tenggara Kembangkan Bakat Siswa SMA dan SMK

Nur Khumairah Sholeha Hasan, telisik indonesia
Sabtu, 16 Desember 2023
0 dilihat
Gelar Lomba Seni, Dikbud Sulawesi Tenggara Kembangkan Bakat Siswa SMA dan SMK
Dinas Dikbud Sulawesi Tenggara menggelar lomba puisi, menyanyi solo dan desain poster yang digelar di halaman kantor UPTD Museum dan Taman Budaya. Foto: Ist.

" Sebanyak 310 pelajar dari 76 SMA/SMK sederajat mengikuti lomba seni yang diselenggarakan UPTD Museum dan Taman Budaya Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Sulawesi Tenggara "

KENDARI, TELISIK.ID - Mendorong upaya peningkatan bakat terpendam siswa sekolah, sebanyak 310 pelajar dari 76 SMA/SMK sederajat mengikuti lomba seni yang diselenggarakan UPTD Museum dan Taman Budaya Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Dikbud) Sulawesi Tenggara.

Lomba seni tingkat SMA-SMK sederajat 2023 itu dibuka langsung Kadis Dikbud Sulawesi Tenggara, Yusmin, di pelataran halaman kantor UPTD Museum dan Taman Budaya yang dihadiri para pejabat eselon tiga dan empat serta kepala SMA-SMK yang mengikutkan siswanya pada lomba tersebut.

Yusmin mengharapkan kepada tim juri untuk benar-benar memilih peserta yang terbaik dari ratusan siswa yang ikut lomba seni tahun ini. Yusmin melihat ratusan pelajar ini ternyata memiliki banyak bakat dan keahlian yang terpendam.

Dengan adanya kegiatan ini pihaknya bisa mengetahui siswa-siswi yang memiliki kompetensi di bidangnya masing-masing. Ia bakal mencanangkan kegiatan lanjutan di 2024 mendatang.

Kadis Dikbud Sulawesi Tenggara, Yusmin, saat menghadiri dan membuka lomba seni tingkat SMA-SMK sederajat. Foto: Ist.

 

“Kita akan agendakan lagi di tahun 2024 mendatang. Bukan hanya desain poster, lomba menyanyi, dan puisi, tapi kita buka lagi yang lain karena masih ada siswa yang tentunya memiliki bakat tersendiri di bidang masing-masing,” pungkasnya.

Baca Juga: SMK di Sulawesi Tenggara Terlibat dalam Program Inklusi Pendidikan, Dikbud Sultra Berikan Dukungan Penuh

Ketua Panitia lomba, Metyawan mengatakan, kegiatan lomba seni tingkat pelajar SMA-SMK sederajat berlangsung selama tiga hari (20-23 November 2023).

"Jadi tahun ini ada tiga lomba, yakni baca puisi, menyanyi solo dan desain poster," ujarnya seraya menambahkan, pada hari pertama adalah lomba baca puisi dengan dua judul puisi yang telah ditetapkan panitia yakni pertama dengan judul 'Perjalanan Angsa' karya Saleh Hanan dan 'Ketika Malam Mengingat Sebuah Perjalanan' karya Muhammar Qadafi Muhajir.

Bukan tanpa alasan, UPTD Museum dan Taman Budaya Dikbud Sulawesi Tenggara menggelar hal tersebut. Adapun manfaat lomba puisi bagi siswa di antaranya:

- Pengembangan kreativitas: Lomba puisi memberi kesempatan kepada siswa untuk mengekspresikan diri melalui kata-kata, memperdalam keterampilan menulis, dan mengembangkan kreativitas sastra.

Ratusan siswa SMA/SMK mengikuti lomba seni yang diselenggarakan UPTD Museum dan Taman Budaya. Foto: Ist.

 

- Kemampuan berbicara dan penampilan: Melalui pentas dan pembacaan puisi, siswa dapat meningkatkan kemampuan berbicara di depan umum dan penampilan di atas panggung.

- Peningkatan pemahaman bahasa: Menulis dan membaca puisi dapat memperkaya pemahaman siswa tentang bahasa, penggunaan kata-kata, serta memperdalam pengetahuan sastra.

- Membangun keterampilan analisis: Menganalisis puisi - baik dari aspek estetika maupun makna - membantu siswa mengembangkan keterampilan analisis yang mendalam.

Sedangkan menyanyi solo dapat meningkatkan kemampuan siswa seperti:

- Pengembangan bakat musikal: Lomba menyanyi solo memungkinkan siswa untuk mengeksplorasi dan mengembangkan bakat musik mereka.

- Peningkatan keterampilan vokal: Berpartisipasi dalam lomba ini membantu siswa meningkatkan keterampilan vokal, kontrol napas, teknik bernyanyi, dan interpretasi musik.

- Penguatan kepribadian: Penampilan solo dapat membantu siswa membangun rasa percaya diri dan keterampilan penampilan di depan publik.

- Kesempatan kolaborasi: Lomba ini juga dapat menjadi kesempatan untuk berkolaborasi dengan musisi lain atau guru musik untuk memperbaiki kemampuan vokal mereka.

Baca Juga: Dikbud Sulawesi Tenggara Bentuk FKO untuk Membangun Komunikasi antar Pelajar

Sedangkan desain poster dapat meningkatkan kemampuan siswa seperti:

- Kreativitas visual: Lomba desain poster memungkinkan siswa mengekspresikan kreativitas visual mereka dalam bentuk desain grafis.

- Penggunaan teknologi dan software: Siswa bisa memanfaatkan berbagai perangkat lunak desain grafis untuk membuat karya yang menarik, yang memperluas pemahaman mereka tentang teknologi.

- Pentingnya pesan visual: Desain poster juga melibatkan pemahaman akan kekuatan pesan visual, tata letak, dan komunikasi grafis.

- Penghargaan terhadap seni visual: Ini membantu siswa memahami nilai seni visual dan kemampuan untuk menggunakan desain sebagai alat komunikasi yang kuat.

Kesemuanya merupakan kegiatan yang memberikan manfaat langsung bagi siswa SMA dalam pengembangan bakat, keterampilan, dan pengetahuan mereka dalam bidang-bidang yang berbeda. (B-Adv)

Penulis: Nur Khumairah Sholeha Hasan

Editor: Haerani Hambali

 

* BACA BERITA TERKINI LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Artikel Terkait
Baca Juga