Gempa Bumi Guncang Kepulauan Mentawai

Nur Khumairah Sholeha Hasan, telisik indonesia
Minggu, 23 April 2023
0 dilihat
Gempa Bumi Guncang Kepulauan Mentawai
Gempa bumi dengan magnitudo 6,1 mengguncang Kepulauan Mentawai, Sumatera Barat, Minggu (23/4/2023). Foto: Repro Pikiranrakyat.com

" Gempa bumi di Kepulauan Mentawai terjadi beberapa jam setelah gempa bumi bermagnitudo 5,9 mengguncang Nias Selatan, tepatnya pada pukul 00:09:46 WIB "

MENTAWAI, TELISIK.ID - Gempa bumi dengan magnitudo 6,1 mengguncang Kepulauan Mentawai, Sumatera Barat, Minggu (23/4/2023).

Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) mencatat gempa itu terjadi pada pukul 04.17 WIB. Pusat gempa berada di koordinat 0,94 Lintang Selatan dan 98,38 Bujur Timur, tepatnya 177 kilometer di Barat Laut Mentawai seperti dilansir dari Cnnindonesia.com.

Adapun daerah yang turut merasakan guncangan, antara lain Siberut, Padang, Payakumbuh, dan Pasaman Barat. Belum diketahui kondisi permukiman warga yang terdampak gempa bumi tersebut.

Baca Juga: Gempa Bumi Sumatera Utara 58 Kali, Korban Meninggal Dunia Jatuh dari Lantai 2

Baca Juga: Gempa Bumi Guncang Kabupaten Kolaka

Dikutip dari Kompas.com, gempa bumi ini terjadi beberapa jam setelah gempa bumi bermagnitudo 5,9 mengguncang Nias Selatan, tepatnya pada pukul 00:09:46 WIB. 

Titik gempa pertama ini persisnya terletak di 0.86 Lintang Selatan, 98.43 Bujur Timur alias 173 kilometer tenggara Nias Selatan.  Gempa pertama ini terjadi di kedalaman 40 kilometer. Sebelumnya, gempa magnitudo 6,1 dan 4,1 juga terjadi di Mentawai. (C)

Penulis: Nur Khumairah Sholeha Hasan

Editor: Haerani Hambali

 

* BACA BERITA TERKINI LAINNYA DI GOOGLE NEWS 

Artikel Terkait
Baca Juga