Getol Jatim Kembali Tolak Omnibus Law

Try Wahyudi Ary Setyawan, telisik indonesia
Selasa, 20 Oktober 2020
0 dilihat
Getol Jatim Kembali Tolak Omnibus Law
Aksi getol Jatim tolak Omnibus Law. Foto: Try Wahyudi Ari Setyawan/Telisik.

" Omnibus Law telah mengebiri hak-hak rakyat. Buruh dan mahasiswa serta masyarakat Jatim sepakat menolaknya. "

SURABAYA, TELISIK.ID - Gerakan Tolak Omnibus Law (Getol) Jawa Timur (Jatim) menggelar aksi di depan Gedung Grahadi Surabaya, Selasa (20/10/2020) sore.

Elemen gabungan mahasiswa dan buruh tersebut tetap menyuarakan penolakan terhadap Omnibus Law Undang-Undang Cipta Kerja.

"Omnibus Law telah mengebiri hak-hak rakyat. Buruh dan mahasiswa serta masyarakat Jatim sepakat menolaknya," ujar salah satu Korlap aksi, Rudianto.

Dibeberkannya, dalam pembahasan Omnibus Law tersebut tak melibatkan unsur masyarakat.

Baca juga: PT HMW Ngotot Tak Mau Ganti Rugi Lahan Warga untuk Jalan Tol

"DPR RI hanya sepihak saja tanpa menyerap aspirasi rakyat. Tak hanya itu, Omnibus Law terkesan dipaksakan tanpa terlebih dahulu sosialisasi," jelasnya.

Olehnya itu, pihaknya meminta agar Presiden Jokowi menangguhkan Omnibus Law.

"Dan kami sepakat untuk menolaknya. Kami minta Bu gubernur juga menolaknya," tutupnya. (B)

Reporter: Try Wahyudi Ari Setyawan

Editor: Kardin

TAG:
Artikel Terkait
Baca Juga