Gubernur Jatim Ingatkan Warga Bahaya Klaster Baru di Libur Panjang

Try Wahyudi Ary Setyawan, telisik indonesia
Sabtu, 24 Oktober 2020
0 dilihat
Gubernur Jatim Ingatkan Warga Bahaya Klaster Baru di Libur Panjang
Gubernur Jatim, Khofifah Indar Parawansa. Foto: Ist.

" Meski tidak dilarang (berlibur atau bepergian ke luar kota) karena pariwisata dibuka, tapi lebih baik menghindari kerumunan dengan berinteraksi di dekat rumah saja. "

SURABAYA, TELISIK.ID - Gubernur Jawa Timur (Jatim), Khofifah Indar Parawansa mengatakan, pihaknya mengingatkan masyarakat munculnya klaster baru saat libur panjang mendatang.

Meski saat ini kata dia, Jatim sudah terbebas dari zona merah, namun kewaspadaan masih perlu ditingkatkan.

"Meski tidak dilarang (berlibur atau bepergian ke luar kota) karena pariwisata dibuka, tapi lebih baik menghindari kerumunan dengan berinteraksi di dekat rumah saja," ucapnya, Sabtu (24/10/2020).

Mantan Mensos ini lebih menyarankan agar masyarakat dapat memilih destinasi yang aman dan nyaman, out door dan jangan mengajak keluarga dengan resiko tinggi, baik komorbid maupun Lansia dan tetap mematuhi protokol kesehatan yang ketat.

Baca juga: Cegah Terorisme, FKPT Libatkan Polda Jatim

Ia mengungkapkan, kasus aktif COVID-19 yang terus menurun, di mana per Jumat (23/10/2020) kemarin, juga sangat menurun yaitu tercatat  2.374 orang kasus aktif atau setara dengan 4,71 persen.

“Di sisi lain, testing terus dilakukan secara masif sehingga positivity rate Jatim juga menurun menjadi 7 persen dari yang sebelumnya 31 persen di Juli,” sambungnya.

Khofifah juga mengingatkan para Satuan Tugas Penanganan COVID-19 di lingkungannya kabupaten/kota/kecamatan/kelurahan dan desa serta RT/RW untuk lebih mengoptimalkan fungsi dan peran kampung tangguhnya masing-masing guna mencegah penularan COVID-19. (B)

Reporter: Try wahyudi Ari Setyawan

Editor: Kardin

TAG:
Artikel Terkait
Baca Juga