Hadirnya Gapoktan AAS, Petani Miskin Bombana Berpeluang Dapat Bantuan

Hir Abrianto, telisik indonesia
Jumat, 21 Februari 2020
0 dilihat
Hadirnya Gapoktan AAS, Petani Miskin Bombana Berpeluang Dapat Bantuan
Foto bersama pengurus Gapoktan AAS dengan Justan selaku penanggung jawab Kostratani Wilayah Sultra usai pengukuhan. Foto: Istimewa

" Dengan Gapoktan AAS, Kita bisa jemput program UMKM pada Bank BRI, BNI dan pembiayaan lainnya untuk dijadikan modal pengolahan tanaman produktif. "

BOMBANA, TELISIK.ID - Hadirnya Gabungan Kelompok Tani Andalan Argo Sejahtera atau yang dikenal dengan sebutan Gapoktan AAS menjadi wadah bagi para petani di Bombana yang tidak memiliki dukungan dana untuk membuka lahan tanam. Pasalnya, Selama ini masih banyak warga yang hendak membuka lahan baru tempat penanaman tebu dan tanaman lainnya namun tidak memiliki modal yang cukup.

Baca Juga : Lima Tahun Menderita Gizi Buruk, Balita Ini Hanya Bisa Terbaring Kaku

Usai dikukuhkan oleh Justan Riduan Siahaan, Ak.M.Acc.,QIA. selaku penanggung jawab Kostratani Wilayah Provinsi Sulawesi Tenggara, Sekretaris Gapoktan ASS Bombana, Syamrizal Atam menuturkan, paguyuban petani itu bakal menjadi wadah aspirasi bagi para petani daerah. Melalui Gapoktan AAS ini kata dia, Petani tidak mampu bakal diupayakan mendapatkan biaya pembukaan dan pengolahan tanaman dari berbagai badan usaha pembiayaan seperti bank.

"Dengan Gapoktan AAS, Kita bisa jemput program UMKM pada Bank BRI, BNI dan pembiayaan lainnya untuk dijadikan modal pengolahan tanaman produktif," tuturnya, Jumat (21/2/2020).

Di tangan Ikhsan Yunus, Gapoktan AAS bakal membentuk pengurus hingga ke 22 kecamatan. Hal itu juga seiring dengan hadirnya Kostratani sebagai wadah koordinasi pembangunan pada sektor pertanian.

Baca Juga : 590 CASN Busel Gugur Passing Grade

Sementara Itu, Kepala Dinas Pertanian Bombana, Andi Nuralam  menegaskan bahwa di setiap lahan terbuka, masyarakat memiliki peluang untuk mengembangkan ekonomi di sektor pertanian. Pihaknya membuka peluang bagi generasi muda untuk menjemput bantuan pengadaan ribuan bibit tanaman yang bakal disalurkan oleh pemerintah daerah.  

Reporter: M10
Editor: Rani

Artikel Terkait
Baca Juga