Hari ini dan Besok Matahari Tepat di Atas Kabah, Berikut Cara Cek Arah Kiblat

Haidir Muhari, telisik indonesia
Rabu, 27 Mei 2020
0 dilihat
Hari ini dan Besok Matahari Tepat di Atas Kabah, Berikut Cara Cek Arah Kiblat
Kabah sebagai kiblat kaum Muslim di seluruh dunia. Repro: jateng.inews.id

" Fenomena ini hanya untuk Indonesia bagian Barat dan Tengah. "

KENDARI, TELISIK.ID - Peristiwa matahari tepat berada di atas Kabah disebut dengan Istiwa' A'zham atau Rashdul Qiblah. Momentum ini sangat baik dijadikan kesempatan untuk mengecek kembali arah kiblat bagi umat muslim.

Menghadap kiblat adalah salah satu syarat sahnya salat. Kiblat bagi umat Islam adalah bangunan berbentuk kubus terletak di jantung kota Mekah. Dalam Al Quran dalil menghadap kiblat bisa dijumpai pada  surah Al Baqarah (2) ayat ke-148 dan ayat ke-150.

Peristiwa Rashdul Qiblah ini terjadi jika deklinasi matahari sama dengan lintang geografis Kabah. Peristiwa alam matahari di atas Kabah adalah cara yang paling mudah untuk menentukan arah kiblat.

Dalam ilmu falak penentuan arah kiblat bisa menggunakan cara lain, seperti ilmu ukur segitiga bola (dengan menggunakan rumus AQ = ATN (1 / (cotan b x sin a/sin c – cos a x cotan c) dan fenomena bayang matahari atau bayang kiblat (dengan menggunakan rumus BQ = MP + KWK + (SF – SQ) / 15).

Baca juga: KPK Harus Awasi Ketat Penggunaan Anggaran COVID-19

Posisi matahari tepat di atas Kabah adalah fenomena alam yang terjadi dua kali dalam setahun yaitu, pada 27 atau 28 Mei dan 15 atau 16 Mei. Pada 27-28 Mei sekitar pukul 16.18 WIB atau 17.18 Wita dan 15-16 Juli sekitar pukul 16.27 WIB atau 17.27 Wita.

"Fenomena ini hanya untuk Indonesia bagian Barat dan Tengah," tulis Prakirawan Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) Stasiun Meteorologi Maritim Kendari, Faizal Habibie, Rabu (27/05/2020) saat dihubungi melalui WhatsApp.

Ia melanjutkan, untuk Indonesia bagian Timur (juga sebagian Indonesia Tengah bagian Timur) penentuan arah kiblatnya dapat dilakukan saat matahari di atas diantipoda Kabah (sebalik arah Kabah) yang terjadi setiap 16 Januari pukul 06.29 WIT dan 28 November pukul 06.09 WIT.

Baca juga: Ini Daftar 25 Daerah Hadapi New Normal Dikawal Ketat Ribuan TNI-Polri

 

Tata cara penentuan arah kiblat menurut BMKG. Foto: Ist.

 

Adapun cara menentukan arah kiblat dengan fenomena matahari di atas Kabah ini sebagai berikut.

Pertama, sesuaikan jam dengan standar BMKG, atau RRI, atau Telkom. Ini dimaksudkan agar waktu yang ditunjukkan betul-betul akurat.

Kedua, pastikan benda yang menjadi patokan benar-benar tegak lurus. Bisa menggunakan bandul, pipa, atau benda lainnya yang dapat menghasilkan bayangan.

Ketiga, pastikan permukaan harus betul-betul datar atau rata.

Keempat, tandai arah bayangan yang dihasilkan, saat Istiwa' A'zham pada pukul 16.18 WIB atau 17.18 Wita.

Kelima, arah kiblat yang benar mengarah dari ujung bayangan menuju alat ukut tersebut.

Reporter: Idi

Editor: Rani

Baca Juga