Hari Pertama Pasar Murah, Warga Antusias Dapat Kupon Gratis
Nur Khumairah Sholeha Hasan, telisik indonesia
Jumat, 22 April 2022
0 dilihat
Kegiatan pasar murah Disperindag Sultra yang digelar di pelataran Sultra Safety Driving Centre (SSDC) eks MTQ sejak tanggal 22 April hingga 24 April mendatang. Foto: Nur Khumairah/Telisik
" Dinas Perdagangan dan Perindustrian (Disperindag) Sulawesi Tenggara (Sultra) adakan pasar murah gratis bagi masyarakat ekonomi menengah ke bawah "
KENDARI, TELISIK.ID - Dinas Perdagangan dan Perindustrian (Disperindag) Sulawesi Tenggara (Sultra) adakan pasar murah gratis bagi masyarakat ekonomi menengah ke bawah.
Kegiatan ini adakan di Sultra Safety Driving Centre (SSDC) eks MTQ sejak tanggal 22 April hingga 24 April 2022, mulai pukul 09.00 Wita hingga 15.00 Wita.
Kepala Bidang Perdagangan Dalam Negeri, Disperindag Sultra, La Ode Muh Fitrah Arsyad mengatakan, jika pasar murah tersebut tidak dipungut biaya alias gratis.
"Pasar murah ini bagi masyarakat ekonomi menengah ke bawah, masyarakat tinggal bawa fotocopy KTP dan KK untuk mendapatkan kupon pasar murah," ujarnya, Jumat (22/4/2022).
Dia menambahkan, jika kupon yang tersedia selama 3 hari dalam kegiatan pasar murah ini sudah ditarget.
Baca Juga: Polemik Batas Usia Jamaah Haji, Kemenag Sultra: Itu Keputusan Pemerintah Arab Saudi
"Kita hanya sediakan hingga 1000 kupon gratis selama 3 hari kegiatan pasar murah," katanya.
Satu kupon pasar murah yang disediakan oleh Disperindag Sultra senilai Rp 100 ribu yang terdiri dari 2 liter minyak goreng, 1 kg gula pasir, 1 kg terigu, dan 1 botol sirup merk ABC.
Hingga saat ini terlihat beberapa warga yang menyetor fotocopy KK dan KTP nya demi mendapatkan kupon gratis dari Disperindag Sultra.
Seorang warga, Nana mengatakan, jika kegiatan pasar murah ini sangat membantu.
"Lumayanlah, sekarang kan minyak goreng itu di pasaran masih mahal, apalagi sekarang mau dekatmi lebaran. Sudah biasa menunya goreng-goreng bahkan tumis-tumisan susah kalau mau dihilangkan tradisi begitu," ujarnya.
Baca Juga: DLH Sultra Bersiap Revisi RTRW Kajian Lingkungan Hidup Strategis
Seorang warga lainnya Nita mengatakan, sangat menantikan kegiatan pasar murah tersebut.
"Lamami ini saya tunggu, karena saya pernah baca berita mau ada pasar murah dekat-dekat lebaran. Ternyata hari ini, sangat terbantu sih, terutama minyak goreng lah, apalagi ini gratis, tinggal kumpul KK sama KTP saja," ujarnya. (A)
Reporter: Nur Khumairah Sholeha Hasan
Editor: Kardin