Jadwal KM Tilongkabila November 2020

Musdar, telisik indonesia
Rabu, 28 Oktober 2020
0 dilihat
Jadwal KM Tilongkabila November 2020
KM Tilongkabila. Foto: Repro Nurcholis.com

" Calon penumpang wajib memiliki rapid tes. "

KENDARI, TELISIK.ID - KM Tilongkabila adalah kapal penumpang yang melintasi delapan provinsi dan 11 kota, salah satunya Kota Kendari, Provinsi Sulawesi Tenggara (Sultra).

Kapal buatan Tahun 1994 memiliki rute Kendari, Raha, Baubau, Makassar, Labuan Bajo, Bima, Ampenan (Lembar) dan Benoa (Denpasar) PP.

KM Tilongkabila memiliki kapasitas sebanyak 970 penumpang dan terbagi menjadi beberapa kelas, yakni kelas I berjumlah 14 penumpang, kelas II berjumlah 40 penumpang dan kelas Ekonomi berjumlah 916 penumpang.

Kepala Pelni Cabang Kendari, Tavip Priadi menginformasikan, untuk November 2020, KM Tilongkabila beroperasi tiga kali, yakni Senin 2 November, pukul 12.00 Wita, Rabu 11 November pukul 12.00 Wita dan Senin 16 November berangkat pukul 12.00 Wita.

Baca juga: Izin Umrah untuk Indonesia Belum Jelas

"Calon penumpang wajib memiliki rapid tes," kata Tavip, Rabu (28/10/2020).

Sementara itu, dilansir dari marathon-boat.com harga tiket KM Tilongkabila untuk kelas ekonomi di antaranya Luwuk-Gorontalo, Rp 86.500, Gorontalo-Bitung Rp 103.500, Bitung-Gorontalo Rp 112.500, Gorontalo-Luwuk Rp 87.500, Luwuk-Kendari Rp 201.500, Kendari-Raha Rp 66.000.

Kemudian, Raha-Baubau, Rp 59.000, Baubau-Makassar, Rp 154.000, Makassar-Labuan Bajo, Rp 184.000, Labuan Bajo-Bima Rp 73.000, Bima-Ampenan (Lembar) Rp 139.000, Ampenan-Benoa (Denpasar), Rp 53.000. (B)

Reporter: Musdar

Editor: Kardin

TAG:
Baca Juga