Juara Copa del Rey 2023, Real Madrid Masih Kalah dari Barcelona
Ibnu Sina Ali Hakim, telisik indonesia
Minggu, 07 Mei 2023
0 dilihat
Real Madrid mengalahkan Osasuna di partai final Copa del Rey atau Piala Raja musim 2022/2023 dengan skor 2-1. Foto: Repro AP
" Real Madrid menjuarai Copa del Rey atau Piala Raja musim 2022/2023 setelah mengalahkan Osasuna 2-1 di partai final "
SPANYOL, TELISIK.ID - Real Madrid menjuarai Copa del Rey atau Piala Raja musim 2022/2023 setelah mengalahkan Osasuna 2-1 di partai final yang berlangsung di Estadio La Cartuja pada Minggu (7/5/2023) dini hari WIB.
Rodrygo memborong dua gol untuk kemenangan Real Madrid, sedangkan Osasuna sempat menyamakan kedudukan pada menit ke-58 melalui gol Lucas Torro.
Real Madrid membuka keunggulan terlebih dahulu lewat gol Rodrygo yang memanfaatkan umpan Vinicius Junior pada menit kedua.
Gol bermula dari aksi Vinicius Junior dari sisi kiri pertahanan Osasuna. Ia melewati Jose Moncayola dan Ruben Pena dan membawa bola hingga tepi garis. Dilansir dari Kompas.com, Ia kemudian memberikan umpan ke Rodrygo yang berada di dekat gawang tanpa penjagaan satu pun pemain Osasuna.
Rodrygo menyambut servis Vinicius dengan tendangan yang berhasil masuk ke gawang tanpa bisa diantisipasi kiper Osasuna, Sergio Herrera.
Baca Juga: Timnas Indonesia Hadapi Argentina di Laga Uji Coba, Lionel Messi Siapkan Ini
Gol penyama kedudukan Osasuna baru tercipta pada menit ke-58. Umpan silang Pena melewati semua pemain yang berada di tengah kotak penalti dan jatuh ke kaki Abde Ezzalzouli.
Bola dibelokkan ke Lucas Torro yang berada di tepi kotak penalti. Torro lalu melepaskan tendangan setengah voli, melewati kerumunan pemain, sebelum bola berakhir di pojok kanan gawang Madrid.
Rodrygo kembali menggetarkan jala gawang Osasuna pada menit ke-70.
Seperti gol pertama Madrid, ini juga bermula dari pergerakan Vinicius di sisi kiri yang mampu melewati Moncayola untuk mencapai garis gawang.
Bola tendangan Vinicius sempat disapu bek Osasuna, David Garcia. Tetapi, si kulit bulat jatuh di kaki Toni Kroos yang melepaskan tendangan menuju gawang.
Si kulit bulat menuju Rodrygo yang berdiri bebas. Ia langsung menceploskan bola ke gawang Osasuna. Aksi Rodrygo itu sekaligus memastikan kemenangan Real Madrid. Keberhasilan ini membuat Real Madrid kembali tercatat dalam daftar tim yang pernah menjuarai Copa del Rey.
Catatan Madrid di kompetisi yang biasa disebut Piala Raja Spanyol itu memang kurang bagus. Melansir detik.com, dari 40 kali tampil jadi finalis, Madrid baru 20 kali jadi pemenang.
Baca Juga: Klasemen Lengkap SEA Games
Torehan trofi Madrid ini bahkan kalah dari Barcelona dan Athletic Bilbao, dua tim yang notabene berasal dari wilayah yang berkonflik dengan pemerintah Spanyol.
Barcelona jadi tim dengan trofi terbanyak, yakni 31 dari 42 kali tampil sebagai finalis. Kali terakhir juara pada 2020/2021 dengan mengalahkan Bilbao.
Bilbao di posisi kedua dengan 23 trofi dari 39 kali kesempatan melaju ke final. Trofi terakhirnya musim 1983/1984 atau hampir tiga dekade lalu. (C)
Penulis: Ibnu Sina Ali Hakim
Editor: Haerani Hambali
* BACA BERITA TERKINI LAINNYA DI GOOGLE NEWS