Kapal Tongkang Kandas di Spot Dive Wakatobi, Diduga Rusak Terumbu Karang

Boy Candra Ferniawan, telisik indonesia
Selasa, 25 Mei 2021
0 dilihat
Kapal Tongkang Kandas di Spot Dive Wakatobi, Diduga Rusak Terumbu Karang
BTNW bersama tim polisi perairan Polres Wakatobi melakukan pengecekan terhadap kapal tongkang. Foto: Ist.

" Sementara ini kami sudah melakukan interogasi dan pengecekan terumbu karang yang rusak, dengan melakukan koordinasi dengan pihak terkait lainnya untuk proses penyelesaiannya "

WAKATOBI, TELISIK.ID - Kapal tongkang tanpa muatan yang kandas di Sombu Dive, Kecamatan Wangi-Wangi, Kabupaten Wakatobi, diduga merusak terumbu karang di wilayah tersebut.

"Kami bersama tim polisi perairan Polres Wakatobi telah melakukan pengecekan pada Rabu (12/5/2021) malam lalu. Posisi kandasnya kapal tersebut memang di area terumbu karang di Spot Dive Wanci," kata Humas Balai Taman Nasional Wakatobi (BTNW) Wakatobi, Hendrawan kepada Telisik.id, Selasa (25/5/2021).

Kendati demikian, pihaknya belum bisa melakukan pemantaun saat itu karena kondisi malam hari, sehingga keesokan harinya baru bisa melakukan penyelaman untuk memeriksa terumbu karang yang mengalami kerusakan.

Baca Juga: Selama Pandemi, Pertumbuhan Ekonomi dan Pariwisata di NTT Stabil

"Sementara ini kami sudah  melakukan interogasi dan pengecekan terumbu karang yang rusak, dengan melakukan koordinasi dengan pihak terkait lainnya untuk proses penyelesaiannya,” ujarnya.

Lebih lanjut, para pemilik kapal akan dikenakan sanksi apabila terbukti bersalah dalam peristiwa tersebut.

Menurut pihak BTNW, untuk menjaga kelestarian terumbu karang di taman nasional Wakatobi ini, khususnya di lokasi penyelaman, akan dilakukan kegiatan patroli pengamanan baik secara mandiri bersama masyarakat maupun instansi terkait lainnya.

Termasuk melakukan kegiatan monitoring terumbu karang dan melakukan pemulihan ekosistem terhadap terumbu karang yang rusak, baik melalui metode transplantasi maupun secara alami.

Baca Juga: Kurang dari 5 Bulan, Pengadilan Agama Kolut Terima 118 Gugatan Cerai

Dari pantaun Telisik.id, posisi kandasnya kapal tongkang itu diduga berada di area terumbu karang yang selama ini menjadi lokasi snorkling dan viving para pengunjung Sombu Dive.

Berdasarkan zonasi BTNW tahun 2007, sombu dive merupakan zona pemanfaatan lokal, namun karena keindahan bawah lautnya maka dijadikan spot dive  .

Untuk masuk di area tersebut, para pengunjung yang ingin menikmati keindahan terumbu karang serta menyelam, harus membanyar karcis masuk.

Adapun jenis terumbu karang yang ada di sombu dive terdiri dari jenis karang hard coral dan soft coral. serta jenis biota laut lainnya yang berasosiasi dengan terumbu karang. (B)

Reporter: Boy Candra Ferniawan

Editor: Fitrah Nugraha

TAG:
Baca Juga