Kekayaan Pj Bupati Muna Barat Pahri Yamsul: Tanah dan Bangunan Miliknya Tersebar di Kendari dan Konawe

Ahmad Jaelani, telisik indonesia
Senin, 23 Desember 2024
0 dilihat
Kekayaan Pj Bupati Muna Barat Pahri Yamsul: Tanah dan Bangunan Miliknya Tersebar di Kendari dan Konawe
Pj Bupati Muna Barat, Pahri Yamsul, yang baru dilantik pada Senin (23/12/2024). Foto: Erni Yanti/Telisik

" Pahri Yamsul resmi menduduki jabatan sebagai Penjabat (Pj) Bupati Muna Barat, Sulawesi Tenggara (Sultra), menggantikan La Ode Butolo usai dilantik oleh Pj Gubernur Sultra, Andap Budhi Revianto, di Ruang Pola Kantor Gubernur Sultra "

KENDARI, TELISIK.ID – Pahri Yamsul resmi menduduki jabatan sebagai Penjabat (Pj) Bupati Muna Barat, Sulawesi Tenggara (Sultra), menggantikan La Ode Butolo usai dilantik oleh Pj Gubernur Sultra, Andap Budhi Revianto, di Ruang Pola Kantor Gubernur Sultra, Senin (23/12/2024).

Pelantikan Pahri Yamsul didasarkan pada Surat Keputusan Menteri Dalam Negeri Nomor 100.2.1.3-4956 Tahun 2024, yang juga mencakup pemberhentian La Ode Butolo sebagai Pj Bupati Muna Barat.

Selain Pahri Yamsul, pada kesempatan yang sama, Parinringi turut dilantik sebagai Pj Wali Kota Kendari menggantikan Muhammad Yusup.

Pj Gubernur Sultra, Andap Budhi Revianto, memberikan apresiasi kepada Muhammad Yusup dan La Ode Butolo atas dedikasi dan kinerja mereka selama menjabat sebagai penjabat di wilayah masing-masing.

Baca Juga: Kasus Perceraian di Kendari Capai 8 Ratus Lebih, Istri Gugat Cerai Terbanyak

Daftar Harta Kekayaan Pahri Yamsul

Berdasarkan data yang diperoleh dari situs elhkpnkpk.go.id, Pahri Yamsul tercatat memiliki kekayaan yang mencapai lebih dari 20 miliar rupiah. Berikut adalah rincian kekayaan Pahri Yamsul:

A. Tanah dan Bangunan (Rp 20.187.650.000)

1. Tanah dan bangunan 400 m²/300 m² di Kendari, warisan: Rp 400.000.000

2. Tanah dan bangunan 390 m²/300 m² di Kendari, hasil sendiri: Rp 500.000.000

3. Tanah 2.131 m² di Kendari, hasil sendiri: Rp 6.393.000.000

4. Tanah 4.436 m² di Kendari, warisan: Rp 4.436.000.000

5. Tanah dan bangunan 170 m²/100 m² di Gowa, hasil sendiri: Rp 360.000.000

6. Tanah dan bangunan 144 m²/100 m² di Kendari, hasil sendiri: Rp 800.000.000

7. Tanah 3.534 m² di Kendari, hasil sendiri: Rp 530.100.000

8. Tanah 11.945 m² di Kendari, hasil sendiri: Rp 1.791.750.000

Baca Juga: Polda Sulawesi Tenggara Pastikan Personel Siap Mental Gunakan Senjata Api

9. Tanah 15.867 m² di Kendari, warisan: Rp 1.586.700.000

10. Tanah 9.393 m² di Kendari, hasil sendiri: Rp 939.300.000

11. Tanah 19.910 m² di Kendari, hasil sendiri: Rp 1.991.000.000

12. Tanah 4.598 m² di Konawe Selatan, hasil sendiri: Rp 459.800.000

B. Alat Transportasi dan Mesin (Rp 200.000.000)

- Mobil Honda CRV Tahun 2008, hasil sendiri: Rp 200.000.000

C. Harta Bergerak Lainnya (Rp 187.700.000)

D. Kas dan Setara Kas (Rp 83.362.368)

Setelah dijumlahkan, total kekayaan Pahri Yamsul mencapai Rp 20.658.712.368. Dalam laporan kekayaannya, ia tidak mencatatkan adanya hutang. (C)

Penulis: Ahmad Jaelani

Editor: Mustaqim

 

* BACA BERITA TERKINI LAINNYA DI GOOGLE NEWS 

TAG:
Baca Juga