Kisah Gadis Inggris Mualaf Usai Beberapa Kali Baca Al-Qur'an

Wa Ode Sunaimi Rahman, telisik indonesia
Jumat, 28 Oktober 2022
0 dilihat
Kisah Gadis Inggris Mualaf Usai Beberapa Kali Baca Al-Qur'an
Maryum, gadis Inggris yang putuskan masuk Islam setelah beberapa kali membaca Al-Qur’an. Foto: Repro Islampos.com

" Maryum, gadis asal Plymouth, Inggris, yang memutuskan mualaf setelah beberapa kali membaca Al-Qur’an "

LONDON, TELISIK.ID – Setiap orang mempunyai kisah masing-masing ketika memilih untuk berhijrah. Dan Allah Subhanahu Wata’ala memiliki banyak cara ketika memberikan hidayah kepada seseorang sampai menjadikannya mualaf.

Seperti tekad kuat yang dialami oleh Maryum, gadis asal Plymouth, Inggris ini memutuskan mualaf setelah beberapa kali membaca Al-Qur’an.

Diketahui, agama yang dianut oleh Maryum sebelumnya adalah Kristen. Ketika remaja ia mulai bimbang, tidak lagi memahami pentingnya pergi ke gereja.

Dikutip dari Islampos, keinginan mengetahui tentang Islam dengan mempelajari Al-Qur’an datang setelah perbincangannya dengan seorang teknisi listrik yang datang untuk memperbaikin listrik di rumahnya tepat pada pemboman Manchester.

“Saya sedang melihat ponsel saya, melihat berita pengeboman di Manchester, dan saya berkata’ ini sangat mengerikan’,” ujar Maryum, dikutip dari Republika.co.id.

Baca Juga: Takjub dengan Ibadah Puasa, Jadikan Gadis Korea Ini Mualaf

Medengar hal itu, sontak teknisi listrik tersebut memberikan komentar serupa bahwa tragedi pemboman tersebut sangat ekstrem. Kemudian, teknisi listrik menanyakan satu hal mengenai Islam kepada Maryum.

“Apa yang anda pikirkan mengenai orang-orang Islam yang normal (bukan ekstrem),” ungkap Maryum meniru perkataan sang teknisi listrik.

Kepada sang teknisi listrik Maryum mengatakan bahwa ia tidak tahu tentang hal itu dan ia juga tidak memiliki seorang pun teman muslim. Sehingga sejak saat itu, timbul keinginan Maryum untuk mengetahui dan mempelajari Islam dengan membaca Al-Qur’an. Ia termotivasi dengan isi kitab suci  tersebut sehingga ia sudah membaca Al-Qur’an sebelum mualaf.

Baca Juga: Kisah Gadis China Mualaf di Jepang Mantapkan Diri hingga Bercadar

Rasa penasarannya juga muncul ketika ia mendengar banyak orang menyebut kitab suci tersebut membawa pesan kekerasan dan kebencian. Namun setelah membaca dan mempelajari Al-Qur’an, ia sedikitpun tidak menemukan isi kekerasan di dalamnya.

Selanjutnya ia mempelajari Al-Qur’an lebih dalam lagi sehingga dari tuntunan Al-Qur’an tersebut akhirnya ia memutuskan untuk mualaf di Inggris tepatnya di Piety Islamic Center.

Setelah menjadi mualaf, Maryum mengungkapkan, justru menemukan hal yang berbeda saat aktif melibatkan diri di masjid-masjid. Ia bahkan sering bertemu dengan oang-orang muslim yang sangat memperlakukannya dengan baik. (C)

Penulis: Wa Ode Sunaimi Rahman

Editor: Haerani Hambali

Baca Juga