Masyarakat Waumere Muna Barat Keluhkan Infrastruktur Tak Memadai

Putri Wulandari, telisik indonesia
Kamis, 17 Oktober 2024
0 dilihat
Masyarakat Waumere Muna Barat Keluhkan Infrastruktur Tak Memadai
Paslon Darwin-Ali saat berkunjung ke Kelurahan Waumere Kecamatan Tiworo Kepulauan. Foto: Putri Wulandari/Telisik

" Sejumlah warga di Kelurahan Waumere, Kecamatan Tiworo Kepulauan, mengeluhkan kondisi infrastruktur jalan dan sarana olahraga yang belum memadai "

MUNA BARAT, TELISIK.ID — Sejumlah warga di Kelurahan Waumere, Kecamatan Tiworo Kepulauan, mengeluhkan kondisi infrastruktur jalan dan sarana olahraga yang belum memadai.

Keluhan ini disampaikan dalam kampanye dialogis yang diadakan oleh pasangan calon bupati dan wakil bupati, Darwin – Ali, Kamis (17/10/2024).

Salah satu tokoh masyarakat, La Kiro, mengungkapkan bahwa jalan penghubung dari Waumere ke Lasama dalam kondisi sangat tidak layak. “Banyak kubangan yang ditemui saat melintasi jalan tersebut,” keluhnya.

Baca Juga: Pemkab Buton Kuatkan Kampung KB untuk Cegah Stunting

Ia juga meminta agar dibuka jalan dari arah bendungan yang tembus ke Lasama, yang saat ini masih berupa jalan setapak. “Kami menginginkan agar jalan ini segera diaspal,” harapnya.

Senada dengan itu, La Ode Kadimu, tokoh masyarakat Tiworo dan pensiunan polisi berpangkat AKBP, menambahkan bahwa infrastruktur yang tidak memadai menghambat peningkatan hasil pertanian.

“Masih banyak akses jalan yang belum memadai untuk mendistribusikan hasil panen, terutama di wilayah yang berpotensi untuk tanaman jeruk manis dan padi,” tuturnya.

Karena itu, La Ode Kadimu menekankan pentingnya memilih pasangan calon yang memiliki visi misi yang jelas untuk pembangunan daerah.

Seorang tokoh pemuda, La Mudi, turut menyampaikan keluhan terkait kurangnya sarana olahraga. Ia meminta agar lapangan sepak bola kembali dibuka, mengingat pemuda yang ingin berolahraga, terutama bermain sepak bola, tidak memiliki fasilitas yang memadai setelah dibangunnya rumah jabatan bupati.

“Kita meminta adanya lapangan sepak bola baru dan penyelesaian pembangunan rujab,” pinta La Mudi, sambil berharap ada tambahan insentif bagi kader posyandu.

Baca Juga: Bawaslu Ingatkan ASN Buton Tetap Netral Jelang Pilkada 2024

Menanggapi keluhan para warga, calon bupati La Ode Darwin menegaskan bahwa perbaikan akses jalan menjadi prioritasnya. “Kami akan fokus pada perbaikan jalan, baik jalan utama maupun jalan usaha tani,” ujarnya.

Terkait permintaan agar lapangan sepak bola kembali diadakan, ia berjanji akan mencari tanah kosong untuk dijadikan sarana olahraga. Ia juga memastikan bahwa pembangunan rujab akan diselesaikan menggunakan anggaran daerah.

“Untuk insentif kader posyandu, kami akan melanjutkan program BLT kelurahan dengan tambahan anggaran, sehingga insentif bagi kader posyandu dapat diporsikan dengan baik,” pungkasnya. (A)

Penulis: Putri Wulandari

Editor: Mustaqim

 

* BACA BERITA TERKINI LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Artikel Terkait
Baca Juga