Negara Ini Punya Hukuman Unik Bagi Orang yang Jomblo di Umur 25 Tahun

Nurdian Pratiwi, telisik indonesia
Kamis, 27 Oktober 2022
0 dilihat
Negara Ini Punya Hukuman Unik Bagi Orang yang Jomblo di Umur 25 Tahun
Jika masih jomblo di umur 25 tahun, Anda akan disiram sekujur tubuh dengan bubuk kayu manis. Foto: Repro Merdeka.com

" Secara spesifik, orang-orang Denmark menyiram sekujur tubuh si jomblo dengan bubuk kayu manis, atau acapkali disebut sebagai cinnamon challenge "

KOPENHAGEN, TELISIK.ID - Setelah menginjak usia dewasa, Anda tentu pernah menghadapi berbagai pertanyaan terkait status apakah masih jomblo atau tidak, bukan?

Bagi banyak orang, hal tersebut adalah sesuatu yang sudah biasa didengar. Namun, berbeda dengan di negara satu ini, Denmark.

Mengutip dari Detik.com, di Denmark, ketika Anda berusia 25 tahun dan masih single alias lajang alias belum menikah atau jomblo, Anda akan dihukum oleh teman atau keluarga Anda dengan menaburi dan melumuri sekujur tubuh Anda dengan bumbu dapur ini di pinggir jalan raya. Anda tak bisa mengelak, karena ini sudah jadi kebiasaan.

Secara spesifik, orang-orang Denmark menyiram sekujur tubuh si jomblo dengan bubuk kayu manis, atau acapkali disebut sebagai cinnamon challenge.

Si korban bakal diikat berdiri selama beberapa jam dan disiram dengan air. Setelah itu, barulah dilempari dengan bubuk kayu manis dari ujung kepala sampai kaki.

Baca Juga: Pria Ini Perkosa Sapi hingga Lahirkan Anak Mirip Manusia, Jangan Kaget

Meski terkesan sadis, tapi semua kegiatan ini dilakukan dengan hati-hati lho. Mereka akan terlebih dahulu memberi perlengkapan seperti masker atau kacamata untuk yang berulang tahun.

Yang ulang tahun harus pasrah. Mereka biasanya juga akan memegang bendera Denmark. Semua yang turut serta dalam tradisi ini tertawa. Tak ada istilah baper dalam melakukan lempar bubuk kayu manis.

Dikutip dari Liputan6.com, seorang pria Denmark mengatakan kepada The Telegraph bahwa tradisi tersebut mungkin telah berusia ratusan tahun. Ia berkisah, kala itu, penjual rempah-rempah gemar berkeliling dunia dan tetap menyandang status sebagai bujangan.

Baca Juga: Sungai Efrat 2022 Mengering, Bukti Kiamat Semakin Dekat?

Mereka tak ingin menikah, tak pernah berada di satu tempat dalam waktu yang cukup lama, serta tak pernah betah tinggal bersama seseorang.

Banyak dari mereka yang tidak mendapatkan pasangan hidup. Pedagang seperti ini disebut Pebersvends, yang berarti "Pepper Dudes" atau "Pria Lada", sedangkan pedagang wanita yang demikian dinamakan "Pebermø" atau "gadis lada."

Entah mengapa namanya berganti menjadi lada. Tapi banyak yang beranggapan, ketika umur Anda menginjak angka 30, kayu manis akan digantikan oleh lada. Tentu saja untuk "mengguyur" Anda di hari ulang tahun, bila Anda ketahuan masih single. (C)

Penulis: Nurdian Pratiwi

Editor: Haerani Hambali

Artikel Terkait
Baca Juga