ODP di Bombana Tersisa 22 Orang

Hir Abrianto, telisik indonesia
Senin, 06 April 2020
0 dilihat
ODP di Bombana Tersisa 22 Orang
Suasana pengecekan suhu badan oleh petugas medis kepada pengunjung Posko Utama Pencegahan COVID-19. Foto: Hir/Telisik

" Jadi melalui laporan kami melalui basis online atau android, daftar pantauan kita terlihat jelas diportal, jadi kalau sudah sampai 14 hari maka akan terhapus sendiri di portal. "

BOMBANA, TELISIK. ID - Jumlah Orang Dalam Pemantauan (ODP) di Kabupaten Bombana hingga hari  Senin ini (6/4/2020) tersisa 22 orang. Data ini dirilis Tim Satgas COVID-19 Bombana setelah 257 orang yang sebelumnya berstatus ODP dinyatakan selesai masa pemantauan.

Juru Bicara Tim Penanganan dan Pencegahan Wabah Corona Bombana Heryanto beberkan bahwa, melalui sistem pelaporan berbasis online, data pantauan tim medis bagi warga dalam masa inkubasi mandiri akan mudah terkontrol.

Baca juga: Konawe Utara Perketat Jalur Masuk

"Jadi melalui laporan kami melalui basis online atau android, daftar pantauan kita terlihat jelas diportal, jadi kalau sudah sampai 14 hari maka akan terhapus sendiri di portal," ucapnya.

Lebih lanjut Heryanto menyebutkan, pada hari ini terdapat 68 orang yang selesai masa pantauan, yakni berasal dari 6 Kecamatan, yaitu,

  1. Kecamatan Poleang Timur 3 orang
  2. Kecamatan Poleang Utara:  1 orang
  3. Kecamatan Kabaena Utara: 10 orang
  4. Kecamatan Rumbia: 39 orang
  5. Kecamatan Mataoleo: 9 orang, dan
  6. Kecamatan Poleang: 6 orang.

 

Reporter: Hir

Editor: Sumarlin

Baca Juga