Oheo-Muttaqin Direkom Golkar, Pilkada Konkep Dipastikan Empat Pasang

Kardin, telisik indonesia
Jumat, 28 Agustus 2020
0 dilihat
Oheo-Muttaqin Direkom Golkar, Pilkada Konkep Dipastikan Empat Pasang
Muh Oheo Sinapoy-Muttaqin Siddiq saat menerima rekomendasi Partai Golkar. Foto: Ist.

" Alhamdulillah kami pasangan Oheo-Muttaqin baru saja menerima surat keputusan pengesahan pencalonan Bupati dan Wakil Bupati Konkep dari DPP Golkar malam tadi. "

KONAWE KEPULAUAN, TELISIK.ID - Pasangan Muh Oheo Sinapoy-Muttaqin Siddiq akhirnya mendapat rekomendasi Partai Golkar untuk maju di Pilkada Konawe Kepulauan (Konkep).

Usungan itu tertuang dalam Surat Keputusan Bernomor : SKEP/296/DPP/ GOLKAR/VIII/2020 tentang pengesahan pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Konawe Kepulauan dari Partai Golkar.

Surat keputusan tersebut ditetapkan di Jakarta, tanggal 26 Agustus 2020 dan ditandatangani oleh Ketua Umum DPP Partai Golkar, Airlangga Hartarto dan Sekretaris Jenderal, Lodewijk F. Faulus.

“Alhamdulillah kami pasangan Oheo-Muttaqin baru saja menerima surat keputusan pengesahan pencalonan Bupati dan Wakil Bupati Konkep dari DPP Golkar malam tadi,” ujar Muttaqin Siddiq via telepon seluler, Jumat (28/8/2020).

Baca juga: Gerbang Persatuan Usung Paslon Muda di Pilkada Sleman

Kata mantan Ketua KPU Konkep ini, dengan adanya SK pengesahan dari DPP Golkar yang ditandatangani langsung oleh Ketum dan Sekjen, memastikan merekalah yang akan diberikan rekomendasi partai berlabel B1-KWK dalam waktu dekat ini sebelum pendaftaran calon tanggal 4-6 September di KPU Konkep.

“Insyaallah, dengan usungan Partai Golkar dan Gerindra, syarat pencalonan kami ke KPU dengan empat kursi di DPRD Konkep sudah memenuhi syarat sebagai calon. Kami saat ini tinggal menunggu rekomendasi B1-KWK untuk selanjutnya kembali ke Konkep untuk menggelar konsolidasi partai pengusung dan seterusnya deklarasi,” pungkasnya.

Dengan munculnya pasangan Oheo-Muttaqin, dapat dipastikan Pilkada Konkep akan diramaikan empat pasangan bakal calon. mereka adalah petahana, Amrullah-Andi Muhammad Luthfi, kemudian Abdul Halim-Untung Taslim melalui jalur Independen dan Musdar-Ilham Jaya Maal.

Reporter: Kardin

Editor: Haerani Hambali

TAG:
Baca Juga