Pasar Laino Makin Semrawut, Pedagang Meluber di Jalan
Sunaryo, telisik indonesia
Kamis, 16 April 2020
0 dilihat
Pedagang ikan dan sayur berjualan di bahu jalan. Foto: Naryo/Telisik
" Kita belum pindahkan, karena masih ditimbun. Insya Allah secepatnya, mereka kita relokasi. "
MUNA, TELISIK.ID - Meskipun Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Muna telah melakukan penataan terhadap para pedagang di pasar sentral Laino, namun kondisinya malah semakin semrawut.
Para pedagang yang menjajakan jualan pun meluber hingga ke jalan. Ironinya, Pemkab melalui Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Perindag) terkesan membiarkan para pedagang ikan dan sayuran mendirikan lapak-lapak di bahu jalan. Belum ada langkah-langkah penertiban dilakukan. Para pedagang pun berlomba-lomba membangun lapak diantara trotoar dan jalan.
Pemandangan itu sudah terjadi hampir sepekan. Buntutnya, selain merusak keindahan juga menimbulkan kemacetan lalu lintas.
Baca juga: Positif COVID-19 Bertambah 3 Kasus Totalnya 27 Kasus Positif
Para pedagang nekat keluar berjualan di bahu jalan dikarenakan lapak yang terletak di bagian dalam kondisinya sangat memprihatinkan dan tidak layak lagi. Musim hujan seperti saat ini, akses jalan becek yang membuat pembeli jadi malas sehingga mengurangi penghasilan mereka.
LM Syahrulah, Kabid Perdagangan yang dikonfirmasi berjanji akan segera menertibkan para pedagang yang berjualan di bahu jalan. Kata dia, lapak mereka sudah disiapkan di belakang gedung utama pasar.
"Kita belum pindahkan, karena masih ditimbun. Insya Allah secepatnya, mereka kita relokasi," singkatnya.
Reporter: Naryo
Editor: Sumarlin