Pemda Kolaka Utara Raih WTP Tujuh Tahun Berturut-turut

Muh. Risal H, telisik indonesia
Sabtu, 29 Mei 2021
0 dilihat
Pemda Kolaka Utara Raih WTP Tujuh Tahun Berturut-turut
Penyerahan Opini WTP kepada Pemda Kolut. Foto: Ist.

" H Abbas menyampaikan agar Opini WTP yang telah diraih Pemda Kolut yang ke-7 kali secara berturut-turut ini tidak menjadikan jajaran Pemkab Kolut berpuas diri "

KOLAKA UTARA, TELISIK.ID - Pemerintah Daerah (Pemda) Kolaka Utara (Kolut) kembali meraih penghargaan Opini Wajar tanpa Pengecualian (WTP).

Opini WTP dari Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) RI itu, telah diraih Pemda Kolut merupakan yang ketujuh kalinya secara berturut-turut sejak tahun 2014 sampai 2020 ini.

Opini ini diterima langsung Wakil Kolaka Utara, H Abbas, SE dari Kepala BPK Perwakilan Sultra, Andi Sonny, SH, yang disaksikan oleh Ketua DPRD Kolaka Utara, Buhari, S.Kel.,M.Si serta Sekretaris Daerah, Dr. Taufiq Sonda, SP.,MM di Kantor BPK Perwakilan Sultra, Jumat (28/5/2021).

Pencapaian ini berdasarkan Laporan Hasil Pemeriksaan Badan Pemeriksa Keuangan (LHPBPK) atas Laporan Keuangan Pemerintah Daerah (LKPD) Kabupaten Kolaka Utara, tahun 2020.

Atas capaian tersebut, Wakil Bupati Kolaka Utara, H. Abbas, SE, menyampaikan rasa syukur dan berterima kasih kepada seluruh jajaran Pemda Kabupaten Kolaka Utara.

Termasuk kepada BPK Perwakilan Sultra yang selama ini memberikan saran, rekomendasi, pembinaan, dan asistensi, baik dalam pembinaan SPI, pengelolaan keuangan maupun aset daerah maupun kegiatan pelatihan.

Baca Juga: Pertemuan Demokrat dan PKS Ada Sinyal Koalisi di Pilgub Sultra 2024

"Alhamdulillah, kita patut bersyukur atas pencapaian tersebut. Saya bersama bapak Bupati menyampaikan ucapan terima kasih yang setinggi-tingginya kepada para kepala OPD bersama seluruh jajaranya, serta semua ASN atas atensi dan kerja kerasnya dalam mempetahankan Opini WTP yang telah diraih selama 7 tahun berturut-turut ini," kata H Abbas saat dikonfirmasi Telisik.id melalui sambungan telepon, Jumat (28/5/2021).

Lebih lanjut, H Abbas menyampaikan agar Opini WTP yang telah diraih Pemda Kolut yang ke-7 kali secara berturut-turut ini tidak menjadikan jajaran Pemkab Kolut berpuas diri.

Foto bersama usai penyerahan Opini WTP oleh BPK RI Perwakilan Sultra kepada Pemda Kolut. Foto: Ist.

 

"Saya pikir prestasi yang kita capai saat ini tidak membuat kita berpuas diri, tapi dengan capaian tersebut dapat menjadi spirit buat kita semua untuk bekerja dan terus berbuat demi negara dan masyarakat  Kolaka Utara yang sama-sama kita cintai," terangnya.  

Selain itu, ia juga menyatakan, jika penghargaan opini dari BPK RI terhadap laporan keuangan tahun 2020 merupakan wujud dari tekad yang kuat selama ini dijalankan Pemda Kolaka Utara dalam membangun sistem tatakelola pemeritahan yang baik (good governance) dan tatakelola pemerintahan yang bersih (clean governance).

Baca Juga: Hattrick Raih Opini WTP, BPK Punya Rekomendasi untuk Manggarai dan Manggarai Timur

Sementara itu, Sekda Kolut, Dr Taufiq Sonda menyampaikan rasa terima kasih kepada Bupati dan Wakil Bupati atas petunjuk dan arahannya selama ini kepada segenap pimpinan dan staf OPD lingkup Pemkab Kolaka Utara, sehingga Pemkab Kolut dapat kembali meraih Opini WTP yang ke-7 kalinya secara berturut-turut.

"Terima kasih juga kepada seluruh pimpinan OPD bersama staf yang telah bekerja dengan sebaik-baiknya dalam pengelolaan keuangan daerah. Tetaplah bekerja dan mengabdi dengan ikhlas untuk kepentingan negara dan daerah, menuju Kolaka Utara Madani," ungkapnya saat dikonfirmasi melalui WhatsApp.

Untuk diketahui, Opini WTP merupakan pernyataan profesional pemeriksa mengenai kewajaran informasi keuangan yang disajikan dalam laporan keuangan yang berdasarkan pada kesesuaian dengan Standar Akuntasi Pemerintahan (SAP), kecukupan pengungkapan, kepatuhan terhadap peraturan perundang-undangan, dan efektifitas sistem pengendalian intern. (B-Adv)

Reporter: Muh. Risal

Editor: Fitrah Nugraha

TAG:
Baca Juga