Penumpang Kabur, Bandara Ini Mendadak Jadi Lumpuh

Ibnu Sina Ali Hakim, telisik indonesia
Sabtu, 06 November 2021
0 dilihat
Penumpang Kabur, Bandara Ini Mendadak Jadi Lumpuh
Ilustrasi bandara lumpuh akibat penumpang. Foto: Repro Berita Satu

" Kejadian unik menimpa Bandara Palma de Mallorca, bandara domestik dan internasional yang terletak 8 km timur dari kota Palma de Mallorca, Spanyol "

PALMA, TELISIK.ID - Kejadian unik menimpa Bandara Palma de Mallorca, bandara domestik dan internasional yang terletak 8 km timur dari kota Palma de Mallorca, Spanyol.

Penerbangan ke dan dari Bandara Palma de Mallorca yang sibuk itu pun lumpuh setelah sekelompok penumpang dilaporkan melarikan diri dari pesawat.

Dilansir Anadolu Agency, kantor berita Turki, sumber-sumber kepolisian mengatakan kepada media Spanyol terkemuka bahwa sebuah pesawat terbang dari Maroko ke Turki melakukan pendaratan medis darurat di pulau Spanyol.

Setelah pesawat mendarat, sekitar 15 orang berhasil turun dari pesawat dan berlari melintasi landasan.

Lebih dari 2 jam kemudian, polisi Spanyol terus mencari penumpang.

Dilansir Cnbcindonesia, Sabtu (6/11/2021), penerbangan ditunda, dibatalkan, atau dialihkan ke bandara lain seperti Ibiza atau Barcelona, menurut ATC (air traffic control), atau pengontrol lalu lintas udara Spanyol.

Baca Juga: Taliban Ingatkan Ada Bahaya di Afghanistan, Kenapa?

Baca Juga: Blue Space Kalah dari SpaceX Milik Elon Musk untuk Proyek Pendaratan di Bulan

ATC itu mencuit di Twitter bahwa sangat mungkin bandara tersebut tidak akan mulai beroperasi.

Bandara ini hanya tertinggal di belakang Madrid dan Barcelona untuk lalu lintas udara terbanyak di Spanyol, menurut Statista. (C)

Reporter: Ibnu Sina Ali Hakim

Editor: Fitrah Nugraha

Artikel Terkait
Baca Juga