Peringatan HUT ke-75 TNI, Ini Harapan Wapres

Marwan Azis, telisik indonesia
Senin, 05 Oktober 2020
0 dilihat
Peringatan HUT ke-75 TNI, Ini Harapan Wapres
Wakil Presiden Ma’ruf Amin ketika bersamaan dengan petinggi TNI. Foto: Ist.

" TNI turut mewujudkan perdamaian dunia dengan bergabung dalam misi perdamaian PBB. Peran itu dari waktu ke waktu terus mendapatkan apresiasi dari berbagai pihak, baik dalam maupun di luar negeri. "

JAKARTA,  TELISIK.ID - Tentara Nasional Indonesia (TNI) hari ini memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) ke-75. Berbagai harapan pun disampaikan sejumlah pihak tak terkecuali Wakil Presiden Ma’ruf Amin.

Wapres Ma’ruf Amin mengatakan, peran TNI semakin nyata menjaga pertahanan dan keamanan Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI).

Menurutnya, hal itu tak terlepas dari usia TNI yang sudah menginjak angka ke-75. "Sudah tidak diragukan lagi. Pelayanan yang tulus dirasakan oleh seluruh lapisan masyarakat hingga ke daerah-daerah terpencil," kata Ma'ruf di Jakarta, Senin (5/10/2020).

Ma'ruf percaya, TNI hadir di garda terdepan dalam berbagai situasi untuk melindungi, mendampingi, dan mengayomi masyarakat. Peran TNI di kancah internasional terus mendapat apresiasi dan pengakuan dunia.

"TNI turut mewujudkan perdamaian dunia dengan bergabung dalam misi perdamaian PBB. Peran itu dari waktu ke waktu terus mendapatkan apresiasi dari berbagai pihak, baik dalam maupun di luar negeri,” kata Ma'ruf.

Ma'ruf berharap, di hari jadinya ke-75 ini, TNI dapat terus menunjukkan baktinya kepada bangsa dan negara, terlebih ketika pandemi COVID-19 yang berdampak multisektoral.

Baca juga: Presiden Jokowi Didesak Copot Terawan sebagai Menteri Kesehatan

"Saya berharap TNI dapat terus menunjukkan baktinya memutus mata rantai penyebaran COVID-19, menyiagakan tenaga medis dari tiga angkatan TNI, memperketat penjagaan di perbatasan negara, membantu penerapan dan penertiban protokol kesehatan, dan memastikan dan memantau arus jalur logistik kepada masyarakat agar tidak mengalami kendala,” pungkasnya.

Panglima TNI Marsekal TNI Hadi Tjahjanto, S.IP bertekad membangun prajurit yang profesional, disiplin, militan dan rendah hati.

Ditegaskan, TNI merupakan pilar utama kedaulatan Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI), akan terus berupaya menjaga kedaulatan NKRI.

Peringatan Secara Virtual

Peringatan HUT ke-75 TNI tahun ini berbeda dengan tahun-tahun sebelumnya, karena dilaksanakan di tengah pandemi COVID-19. Acara peringatan HUT ke-75 TNI akan dilaksanakan secara virtual dari Istana Negara.

Guna memastikan acara tersebut berjalan lancar, Kabidpenum Puspen TNI Kolonel Sus Aidil mengungkapkan, Panglima TNI Marsekal TNI Hadi Tjahjanto telah meninjau pelaksanaan gladi bersih pada Sabtu 3 Oktober kemarin.

"Dalam kegiatan tersebut, Panglima TNI mengecek langsung kesiapan pelaksanaan upacara HUT ke-75 TNI yang dilakukan secara virtual, berbeda dengan tahun-tahun sebelumnya, karena masih dalam masa pandemi COVID-19," kata Kabidpenum Puspen TNI Kolonel Sus Aidil.

Ditambahkan, peringatan HUT TNI tahun ini mengambil tema Sinergi TNI untuk Negeri. (B)

Reporter: Marwan Azis

Editor: Haerani Hambali

Baca Juga