Persiapan Tiga Hari, Depot Isi Ulang Air Minum Jadi Sasaran

Fitrah Nugraha, telisik indonesia
Kamis, 09 April 2020
0 dilihat
Persiapan Tiga Hari, Depot Isi Ulang Air Minum Jadi Sasaran
Salah seorang pelayan Depot isi ulang air minum Foto: Repro google.com

" Pembeli air galon terus bergantian datang, tidak seperti biasanya. Ini untuk persiapan mereka selama tiga hari tidak keluar rumah. "

KENDARI, TELISIK.ID - Tidak hanya pasar dan swalayan, depot isi ulang air minum juga menjadi sasaran warga Kendari tuk persiapan tak keluar rumah selama tiga hari, dari tanggal 10 - 12 April mendatang.

Upaya tidak keluar rumah selama tiga hari ini merupakan arahan dari Pemerintah Kota (Pemkot) Kendari, sebagai upaya untuk memutus penyebaran COVID-19 yang kini jumlahnya terus bertambah.

Salah satu pemilik depot isi ulang air minum yang ada di Kota Kendari, Riyan mengaku, seharian ini orang-orang tidak putus-putus datang untuk mengisi air galonnya.

Baca juga: Tahan Tiga Hari, Warga Kendari Memilih Ayam Potong

Bahkan, kata dia, depot isi ulang air minumnya yang berada di dalam BTN Perumnas, sampai malam ini saja para pelanggan terus berdatangan, untuk persiapan air minum di rumahnya selama tiga hari ini.

"Pembeli air galon terus bergantian datang, tidak seperti biasanya. Ini untuk persiapan mereka selama tiga hari tidak keluar rumah," katanya kepada telisik.id, Kamis (9/4/2020).

Baca juga: Dampak COVID-19, UKM Prediksi Tak Jualan Hingga Lebaran

Sementara itu, warga Kelurahan Bende, Abu Fatih mengatakan, biasanya satu air galon bisa dihabiskan kurang lebih lima sampai enam hari. Tetapi karena ada imbauan dari Wali Kota Kendari, pihaknya hari ini kembali mengisi ulang air minumnya, padahal baru dua hari yang lalu ia baru membeli air minum.

"Iya, untuk persiapan saja, karena jangan besok-besok air minum sudah habis tapi depot isi ulang belum buka. Apalagi, air PDAM juga tidak menentu mengalirnya," ungkapnya.

 

Reporter: Fitrah Nugraha

Editor: Sumarlin

Baca Juga