Pertama Kali, Piala Dunia 2030 Bakal Diselenggarakan di Tiga Benua

Nur Khumairah Sholeha Hasan, telisik indonesia
Kamis, 05 Oktober 2023
0 dilihat
Pertama Kali, Piala Dunia 2030 Bakal Diselenggarakan di Tiga Benua
FIFA menetapkan tiga negara yang akan bertindak sebagai tuan rumah Piala Dunia 2030 dalam Kongres Dewan pada Kamis, (5/10/2023) dini hari. Foto: Jawapos.com

" Federasi Sepak Bola Internasional (FIFA) secara resmi menunjuk tiga benua sebagai tuan rumah Piala Dunia 2030 mendatang. FIFA menetapkan tiga negara yang akan bertindak sebagai tuan rumah Piala Dunia 2030 dalam Kongres Dewan pada Kamis, (5/10/2023) dini hari "

KENDARI, TELISIK.ID - Federasi Sepak Bola Internasional (FIFA) secara resmi menunjuk tiga benua sebagai tuan rumah Piala Dunia 2030 mendatang. FIFA menetapkan tiga negara yang akan bertindak sebagai tuan rumah Piala Dunia 2030 dalam Kongres Dewan pada Kamis, (5/10/2023) dini hari.

Ini merupakan kali pertama Piala Dunia bakal berlangsung di enam negara dan tiga benua (Eropa, Afrika dan Amerika). Hal ini mendapat sorotan dari para pengamat FIFA. Sorotan tertuju pada jarak yang akan dimainkan oleh para pemain ketika Piala Dunia 2030 seperti dikutip dari Kompas.com.  

Sebagai informasi, Piala Dunia belum pernah dimainkan di lebih dari satu benua. Berdasarkan keputusan kongres, Dewan FIFA sepakat untuk menunjuk calon tunggal yaitu tiga negara gabungan yang terdiri dari Maroko, Spanyol dan Portugal untuk menjadi tuan rumah Piala Dunia 2030.

Baca Juga: Ramah di Kantong, Harga Tiket Piala Dunia U-17 Mulai Rp 100 Ribu

Tiga negara tersebut menjadi calon tunggal setelah Arab Saudi menarik diri dari pencalonan 2030, Riyadh bakal fokus pada pencalonan sebagai tuan rumah Piala Dunia 2034.

Piala Dunia 2030 diyakini bakal menjadi istimewa, karena kompetisi sepak bola yang dihelat di tiga negara ini bakal menandai digelarnya 100 tahun event olahraga paling bergengsi di dunia berlangsung.

Untuk merayakan 100 tahun perhelatan Piala Dunia, FIFA akan mengadakan pertandingan seremonial di laga kandang perdana tiga negara Amerika Selatan. Tiga negara tersebut Uruguay, Argentina dan Paraguay.

Baca Juga: Infografis: Pembagian Grup dan Jadwal Lengkap Piala Dunia U-17 2023 di Indonesia

"Selain itu, setelah memperhitungkan konteks sejarah Piala Dunia FIFA pertama, Dewan FIFA selanjutnya setuju untuk menyelenggarakan upacara perayaan seratus tahun yang unik di ibukota negara Uruguay, Montevideo," jelas FIFA dilansir dari radarsolo.jawapos.com.

Pertandingan pembuka Piala Dunia 2030 di benua Amerika Selatan akan dilangsungkan tepatnya di Stadion Centenario, Montevideo, Uruguay. Tempat pertama kali Piala Dunia berlangsung 100 tahun yang lalu. (C)

Penulis: Nur Khumairah Sholeha Hasan

Editor: Kardin

 

* BACA BERITA TERKINI LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Artikel Terkait
Baca Juga