Polda Sultra Jamin Transparansi Informasi kepada Publik dan Media
Andi May, telisik indonesia
Kamis, 17 Maret 2022
0 dilihat
Penandatanganan MoU Polda Sultra bersama media, yang dilakukan Kabid Humas Polda Sultra, Kombes Pol Ferry Walintukan dan pimpinan-pimpinan media. Foto: Andi May/Telisik
" Polda Sultra siap menjamin transparansi informasi kepada publik dan awak media "
KENDARI, TELISIK.ID - Kepolisian Daerah (Polda) Sulawesi Tenggara (Sultra) siap menjamin transparansi informasi kepada publik dan awak media.
Hal itu disampaikan Kabid Humas Polda Sultra, Kombes Pol Ferry Walintukan saat penandatanganan MoU dan coffee morning yang dihadiri insan pers di Polda Sultra, Rabu (17/3/2022).
Ia menuturkan, kegiatan tersebut bertujuan untuk tetap menjaga dan menjalin hubungan kerja sama yang baik dengan awak media yang ingin mendapatkan informasi.
"Kami akan menjamin dan melindungi media saat peliputan," ujar Ferry Walintukan.
Tidak hanya itu, Ferry juga menegaskan, pihaknya akan terbuka dan transparan sesuai dengan undang-undang keterbukaan publik dan akan terus mendukung UU Pers secara penuh.
Baca Juga: Yuk Ikuti Semiloka Manajemen Masjid dan Pelatihan Kewirausahaan, Tingkatkan Skill dan Jiwa Entrepreneurship
"Dan kami berharap kepada media agar pemberitaan yang disuguhkan kepada masyarakat dapat dipertanggungjawabkan," ucapnya.
Baca Juga: Bappeda Sultra Singkrokan Prioritas Pembangunan Daerah Tahun 2023 ke Semua OPD
Bentuk kerja sama dengan media, kata Ferry, setiap tahunnya dilaksanakan, meskipun tidak semua media.
"Hal itu dikarenakan keterbatasan anggaran, namun tiap tahunnya akan terus bergantian dengan media-media lain," tuturnya.
Diketahui, Polda Sultra melakukan penandatanganan MoU bersama 15 media yang terdiri media surat kabar, audio, televisi dan online. (C)
Reporter: Andi May
Editor: Haerani Hambali