Polisi Gerebek Lokasi Marak Peredaran Narkoba di Medan, Ini Hasilnya

Reza Fahlefy, telisik indonesia
Kamis, 07 April 2022
0 dilihat
Polisi Gerebek Lokasi Marak Peredaran Narkoba di Medan, Ini Hasilnya
Suasana penggerebekan polisi di lokasi marak peredaran narkoba di Medan. Foto: Ist

" Satuan Reserse Narkoba Polrestabes Medan bersama dengan Polsek Medan Timur menggerebek lokasi rawan peredaran narkotika di jalan Gaharu, Medan "

MEDAN, TELISIK.ID - Satuan Reserse Narkoba Polrestabes Medan bersama dengan Polsek Medan Timur menggerebek lokasi rawan peredaran narkotika di jalan Gaharu, Medan, Kamis (7/4/2022).

Dari lokasi, ada lima orang yang diamankan. Satu di antara mereka diduga sebagai bandar narkoba. Ada pun pelakunya berinisial EP (42), AS (42), DS (40) dan DS (31). Dari DS ditemukan dua klip kecil sabu dengan hasil penjualan Rp 150 ribu.

Pelaksana Kepala Satuan Reserse Narkoba Polrestabes Medan, Kompol Rafles Langgak Putra membenarkan adanya penggerebekan itu.

"Ada empat orang diamankan dari di lokasi atau titik yang berbeda, masih seputaran di jalan Gaharu, tepat di pinggiran rel kereta api," kata Rafles.

Baca Juga: Hilang Seminggu, Pria Usia 93 Tahun Ditemukan Sudah Jadi Tengkorak

Dari keempatnya, ada yang diamankan sedang memegang sabu dan ada juga hanya memegang alat hisap sabu atau bong.

"Kemungkinan mereka baru selesai memakai sabu atau sebagai pengguna yang pada saat diamankan. Jadi semuanya kami bawa ke markas komando," ungkapnya.

Baca Juga: JPU Kejari Muna Rampungkan Dakwaan Dugaan Korupsi Kades Kasulatombi Butur

Menurutnya, kasus ini masih terus dikembangkan. Dengan memburu bandar atau pengedar lainnya, sebab banyak masyarakat resah dengan peredaran narkotika di lokasi.

"Jadi, ke depannya kami akan melakukan kegiatan yang serupa. Bahkan akan melakukan gerakan gerebek kampung narkoba (GKN), seperti yang diprogramkan oleh Bapak Kapolda Sumut dan Bapak Kapolrestabes Medan," terangnya. (C)

Reporter: Reza Fahlefy

Editor: Kardin

Baca Juga