Polisi Lidik Penyebab Terbakarnya Posko Paslon TERBAIK dan RAPI
Sunaryo, telisik indonesia
Kamis, 22 Oktober 2020
0 dilihat
Posko TERBAIK yang terbakar di Wakorsel. Foto: Sunaryo/Telisik
" Saat terbakar, posko dalam keadaan kosong. "
MUNA, TELISIK.ID - Tensi politik di Kabupaten Muna kian meninggi. Posko-posko pemenangan Pasangan Calon (Paslon) Bupati dan Wakil Bupati Muna menjadi sasaran Orang Tak Dikenal (OTK).
Seperti halnya yang menimpa posko Paslon LM Rusman Emba-Bachrun Labuta (TERBAIK) di Desa Wakorumba, Kecamatan Wakorumba Selatan (Wakorsel) dan posko LM Rajiun Tumada-La Pili (RAPI) di Jalan Bunga Kamboja, Kecamatan Katobu. Kedua posko tersebut diduga dibakar OTK pada Kamis dini hari (22/10/2020).
Posko TERBAIK terbakar sekira pukul 00.24 Wita. Zalman salah seorang saksi menerangkan, saat itu ia terkejut melihat kobaran api yang telah membakar posko TERBAIK yang jaraknya 50 meter dari rumahnya. Ia lalu membangunkan kedua rekannya untuk memadamkan api dengan menyiramkan air.
"Saat terbakar, posko dalam keadaan kosong," katanya.
Baca juga: Lokasi Judi Tembak Ikan di Serdang Bedagai Digrebek Polisi
Adapun yang terbakar dalam posko berupa satu buah karpet plastik dan papan lantai yang terbuat dari kayu.
Sementara posko RAPI terbakar pukul 02.56 Wita dini hari yang sama. Api pertama kali dilihat oleh Mahmud, yang tinggal tak jauh dari posko. Ia bersama warga langsung memadamkan api yang telah menghanguskan dinding posko dan perabot di dalamnya.
Kapolres Muna, AKBP Debby Asri Nugroho melalui Kasat Reskrim, IPTU Hamka membenarkan adanya dua posko yang terbakar itu. Saat ini, pihaknya tengah melakukan penyelidikan guna mengetahui penyebab kebakaran.
"Anggota sudah melakukan olah TKP," singkatnya. (B)
Reporter: Sunaryo
Editor: Haerani Hambali