Puluhan Rumah di Kabupaten Kolaka Timur Terendam Banjir

Sigit Purnomo, telisik indonesia
Selasa, 09 Mei 2023
0 dilihat
Puluhan Rumah di Kabupaten Kolaka Timur Terendam Banjir
Puluhan rumah di Kecamatan Ueesi Kabupaten Kolaka Timur diterjang banjir. Foto: Ist.

" Akibat curah hujan yang tak kunjung berhenti beberapa hari ini, puluhan rumah di Kecamatan Ueesi, Kabupaten Kolaka Timur terendam banjir "

KOLAKA TIMUR, TELISIK.ID - Akibat curah hujan yang tak kunjung berhenti beberapa hari ini, puluhan rumah di Kecamatan Ueesi, Kabupaten Kolaka Timur terendam banjir.

Plt BPBD Kolaka Timur, Bastian menuturkan pihaknya akan melakukan peninjauan di lokasi banjir.

"Kami sudah menyiapkan kendaraan 2 doble kabin untuk meninjau dan membawa bantuan," jelasnya, Selasa (9/5/2023).

Ia menambahkan, karena medan jalan yang rusak serta digenangi air sehingga hanya 2 unit mobil dobel kabin yang bisa diberangkatkan.

Baca Juga: Viral Jalan di Kolaka Timur Rusak Parah Setelah Diguyur Hujan

"Satu unit dari Dinas Sosial dan satu unit dari BPBD," ucap Bastian.

Bastian mengatakan, pihaknya sudah menyampaikan kepada pimpinan dalam hal ini Plt Bupati Kolaka Timur untuk dapat secepat mungkin berangkat di lokasi banjir.

"Dan beliau (Plt Bupati Kolaka Timur) sudah perintahkan segera kirim bantuan dan lakukan pendataan di wilayah banjir," bebernya.

Menurut Bastian, selain perumahan yang diterjang banjir juga terdapat sejumlah jembatan yang putus akibat banjir besar.

"Terutama di sungai Ahilulu yang meluap, kemudian tambahan data selain Desa Ueesi juga Desa Watumendonga, sambil membawa bantuan kami juga lakukan pendataan di sana kepada warga yang terdampak banjir," tandasnya.

Sementara itu, Plt Kepala Dinas Sosial Maryono mengatakan, pihaknya sudah siapakan bantuan berupa mi instan, beras dan lainya untuk dibawa ke Ueesi.

Baca Juga: Road Race Perdana di Kolaka Timur Diwarnai Insiden Kecelakaan, Pembalap dan Penonton Luka Parah

"Sejak pagi kami sudah kumpulkan yang akan dibawa oleh kendaraan operasional Dinsos serta BPBD, medanya memang berat jadi harus doble kabin, dan nanti akan menyusul lagi bantuan seusai kami melakukan pendataan di sana," tutupnya.

Camat Ueesi Husein saat dikonfirmasi melalui telepon seluler membenarkan, telah terjadi banjir di beberapa desa di wilayahnya.

 

"Betul ada banjir di Desa Ueesi, kami sementara mendata berapa rumah yang terdampak untuk lebih pastinya," ujarnya. (A)

Penulis: Sigit Purnomo

Editor: Kardin 

 

* BACA BERITA TERKINI LAINNYA DI GOOGLE NEWS 

Baca Juga